Categories: KetapangPolhum

Wabup Ketapang Buka Seminar Pemerintahan Gubernur Sebagai Wakil Pemerintah Pusat

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Ketapang, Farhan membuka seminar pemerintahan gubernur sebagai wakil pemerintah pusat dengan tema “Sinergitas Pemerintah Pusat dan Daerah Dalam Rangka Melanjutkan Ketapang Maju Menuju Masyarakat Sejahtera”, di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati Ketapang, Selasa (08/11/2022).

Wabup dalam sambutannya mengatakan, bahwa seminar ini bertujuan dalam rangka membuka wawasan pemerintah daerah, masyarakat dan semua stakeholder terhadap isu-isu strategis terkini.

“Selain itu diharapkan agar kita semua setelah kegiatan seminar ini, dapat berjuang bersama dan berperan aktif dalam pembangunan daerah,” lanjutnya.

Selanjutnya, ia juga menyampaikan bahwa dengan kelembagaan gubernur sebagai wakil pemerintah pusat benar-benar dapat memperpendek rentang kendali pemerintahan dan sinkronisasi penyelenggaraan urusan pusat dan daerah. Hal itu sebagaimana yang diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.

“Pemerintah pusat telah meletakkan provinsi dalam kedudukan yang bersifat ganda, pada satu sisi pemerintah daerah otonom yang berfungsi menjalankan kewenangan desentralisasi, dan pada sisi lain merupakan perpanjangan tangan pemerintah pusat yang berfungsi menjalankan kewenangan dekonsentrasi di daerah,” tutupnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

1 min ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

18 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

21 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

23 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

23 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

23 hours ago