Categories: KetapangPolhum

Wabup Ketapang Buka Seminar Pemerintahan Gubernur Sebagai Wakil Pemerintah Pusat

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Ketapang, Farhan membuka seminar pemerintahan gubernur sebagai wakil pemerintah pusat dengan tema “Sinergitas Pemerintah Pusat dan Daerah Dalam Rangka Melanjutkan Ketapang Maju Menuju Masyarakat Sejahtera”, di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati Ketapang, Selasa (08/11/2022).

Wabup dalam sambutannya mengatakan, bahwa seminar ini bertujuan dalam rangka membuka wawasan pemerintah daerah, masyarakat dan semua stakeholder terhadap isu-isu strategis terkini.

“Selain itu diharapkan agar kita semua setelah kegiatan seminar ini, dapat berjuang bersama dan berperan aktif dalam pembangunan daerah,” lanjutnya.

Selanjutnya, ia juga menyampaikan bahwa dengan kelembagaan gubernur sebagai wakil pemerintah pusat benar-benar dapat memperpendek rentang kendali pemerintahan dan sinkronisasi penyelenggaraan urusan pusat dan daerah. Hal itu sebagaimana yang diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.

“Pemerintah pusat telah meletakkan provinsi dalam kedudukan yang bersifat ganda, pada satu sisi pemerintah daerah otonom yang berfungsi menjalankan kewenangan desentralisasi, dan pada sisi lain merupakan perpanjangan tangan pemerintah pusat yang berfungsi menjalankan kewenangan dekonsentrasi di daerah,” tutupnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) Pontianak yang berlokasi…

11 mins ago

Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

15 mins ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

23 mins ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

27 mins ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

2 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

2 hours ago