Atlet Tarung Derajat Pontianak Raih 11 Emas di Porprov ke-XIII

KalbarOnline, Pontianak – Atlet cabang olahraga (cabor) tarung derajat Kota Pontianak berhasil meraih 11 medali emas dalam perhelatan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-XIII Kalimantan Barat tahun 2022.

Ketum KONI Kota Pontianak, Nanang Setiabudi mengaku sangat bangga dan mengucapkan selamat kepada tim tarung derajat Kota Pontianak atas keberhasilannya tersebut. Ia menyampaikan, bahwa ini merupakan raihan medali terbanyak pada Porprov ke-XIII tahun 2022.

“Ini akan menjadi motivasi cabor lain untuk meraih prestasi serupa pada pertandingan selanjutnya,” ujar Nanang di Pontianak, Senin (07/11/2022).

Ia menjelaskan, bahwa pertandingan cabor tarung derajat ini berlangsung pada tanggal 3 – 6 November 2022 di GOR IAIN Pontianak. 11 medali emas itu pun diperoleh dari 18 kelas yang dipertandingkan, baik kategori tarung putra dan putri serta seni gerak.

Masing-masing di tarung putra kelas 55,1-58 kg, 64,1-67 kg, 67,1-70 kg, 70,1-75 kg, 75,1-80 kg. Tarung putri kelas 50 kg, 50,1-54 kg, 54,1-58 kg dan 58,1-62 kg. Di kelas seni gerak, Kota Pontianak juga meraih emas di jenis serangan dua arah dan getar campuran.

“Berkat hasil ini, kontingen cabor tarung derajat Kota Pontianak pun berhasil keluar juara umum pada Porprov ke-XIII Kalbar tahun 2022,” ucap Nanang.

Sejauh ini, Kota Pontianak telah berhasil menyabet 11 medali emas, 3 medali perak dan 1 medali perunggu. Raihan itu sekaligus menjadikan Kota Pontianak untuk sementara ini menguasai klasemen Porprov ke-XIII tahun 2022–walau baru menyelesaikan pertandingan satu cabang olahraga.

Pertandingan tarung derajat berakhir saat digelarnya upacara penutupan yang dihadiri langsung Ketua Panitia Besar (PB) Porprov XIII Tahun 2022, Sarpani Z. Ia didampingi oleh Kepala Bidang (Kabid) Humas, Sidik Pramono, Anggota Bidang Pembinaan Prestasi (Binpres), Gusti Agus Helmi, Wakil Sekretaris, Eka Kurniawan. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

8 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

8 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

8 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

11 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

11 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

11 hours ago