Dor! Seorang Pengendara Terkapar Bersimbah Darah Pasca Ditembak OTK di Simpang Lampu Merah Hotel Garuda

KalbarOnline, Pontianak – Seorang pengendara mobil tertembak peluru saat sedang melewati perempatan simpang lampu merah Hotel Garuda, Jalan Tanjungpura, Kota Pontianak, Rabu (02/11/2022) siang.

Sontak, insiden penembakan oleh orang tak dikenal (OTK) tersebut membuat sejumlah warga dan pengguna jalan kala itu geger. 

Kejadian itu pun sempat terekam oleh video amatir warga dan viral di sejumlah media sosial. Dimana terlihat seorang pria mengenakan baju hitam terkapar bersimbah darah di bahu jalan. 

Sejumlah warga dan aparat kepolisian tampak membantu mengeluarkan korban dari mobilnya. Sejauh ini, teori yang berkembang menyebutkan, bahwa muntahan peluru tersebut akibat ketidaksengajaan atau peluru nyasar.

Ayu, salah satu pengendara yang menjadi saksi mengatakan, bahwa saat itu dirinya dekat dengan posisi mobil yang diduga tertembak tersebut. Namun dirinya tak mendengar adanya bunyi suara tembakan.

“Saya di situ pas ada polisi di mobil itu, saya dengar katanya peluru nyasar, tapi belum tau juga,” ucap Ayu.

Tak berselang lama, lanjut Ayu, sejumlah anggota kolisian datang memeriksa mobil tersebut dan berusaha menolong seorang pria yang menjadi korban.

“Pas saya dekat itu ada polisi langsung datang, langsung buka pintu supir tu,” ujar Ayu.

Kabid Humas Polda Kalbar, Kombes Pol Raden Petit Wijaya yang dikonfirmasi terkait hal ini mengaku belum bisa berkomentar banyak.

“Saya cek dulu, mohon waktu,” singkat Raden melalui pesan WhatsApp-nya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

2 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

3 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

3 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

3 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

21 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago