Categories: KesehatanPontianak

Wagub Kalbar Lepas Jalan Sehat HUT ke-58 Partai Golkar

KalbarOnline, Pontianak – Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan melepas secara resmi kegiatan jalan sehat nasional dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-58 Partai Golongan Karya (Golkar), di Alun-Alun Kapuas, Minggu (16/10/2022).

“Harapan kita kedepannya Partai Golkar tetap bersatu padu bersama masyarakat,” ujar Wagub Kalbar dalam sambutannya di hadapan ribuan masyarakat peserta jalan sehat.

Wagub Norsan tak menyangka, bahwa jumlah peserta jalan santai sehat nasional HUT ke-58 Partai Golkar kali ini melebihi target 25 ribu peserta, yakni menembus hingga angka 35 ribu peserta. Dimana hal ini menurutnya berpeluang memecahkan rekor Muri.

“Kita akan memecahkan rekor Muri untuk Indonesia dalam rangka Hari Ulang Tahun Partai Golkar ke-58 ini. Jadi (serentak) diadakan di seluruh Indonesia dari Sabang sampai Merauke, dan Alhamdulillah untuk di Kalimantan Barat luar biasa, yang ditargetkan pesertanya kurang lebih sekitar 25 ribu orang dan ternyata lebih dari 35 ribu orang,” ungkap Norsan.

Dalam kegiatan ini, panitia menyediakan hadiah utama berupa 1 unit rumah tipe 36 dan 2 tiket umroh untuk 2 orang, serta sejumlah doorprize menarik kepada para peserta lainnya yang kupon atau undiannya terpilih.

Dalam kesempatan tersebut, Wagub Norsan turut berkesempatan memilih 2 kupon peserta jalan sehat yang beruntung untuk berangkat umroh yang disediakan oleh panitia. Tak hanya itu, Wagub Kalbar memberikan uang saku Rp 10 juta kepada masing-masing peserta yang beruntung untuk berangkat umroh

Lebih lanjut, dalam kesempatan yang sama, Wagub Kalbar juga menyinggung soal musibah banjir di sejumlah wilayah di Kalimantan Barat, dimana ia menyampaikan, bahwa Partai Golkar juga sudah mengumpulkan bantuan untuk masyarakat yang terdampak banjir itu.

Insya Allah nanti akan kita distribusikan kepada masyarakat yang terdampak banjir di Kalimantan Barat ini. Harapan kita masyarakat kedepannya untuk tetap tabah menghadapi cobaan banjir dan tetap menjaga kesehatan dan kebugaran,” harap Wagub Kalbar. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

4 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

7 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

7 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

7 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

7 hours ago

Ketua Bawaslu Sintang Mundur, Usai Video Call Tanpa Pakaian bersama Seorang Wanita Beredar

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sintang berinisial MR resmi mengundurkan diri…

7 hours ago