Categories: MelawiPolitik

Tinjau Sejumlah TPS, Bupati Melawi Pastikan Pilkades Serentak Berjalan Kondusif

KalbarOnline, Melawi – Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak di Kabupaten Melawi berlangsung hari ini, Rabu (19/10/2022). 

Sebanyak 169 orang calon kepala desa (cakades) bertarung untuk memperebutkan jabatan kepala desa di 49 desa pada 10 kecamatan di daerah itu.

Untuk memastikan pelaksanaan pilkades berjalan lancar dan aman, Bupati Melawi, Dadi Sunarya Usfa Yursa didampingi Forkopimda Melawi meninjau beberapa desa yang melakukan pemungutan suara di Kecamatan Nanga Pinoh, Belimbing dan Belimbing Hulu.

Alhamdulillah, sampai saat ini tidak ada kendala dan proses pemilihan berjalan lancar dan damai, mudah-mudahan kepala desa terpilih nanti benar-benar pilihan masyarakat,” kata Bupati Dadi, saat meninjau pencoblosan Pilkades Tanjung Sari, Kecamatan Nanga Pinoh.

Dadi berharap, agar kondisi di semua desa yang melaksanakan pilkades tetap kondusif hingga pesta demokrasi ini usai.

“Siapapun yang menjadi kepala desa terpilih, mari kita dukung untuk kedepannya guna kemajuan daerah kita,” harapnya.

Hingga berita ini diturunkan proses penghitungan suara di beberapa desa masih berlangsung. (BS)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Wujudkan Kedaulatan Pangan, Pemkab Kubu Raya Percepat Gerakan Tanam Padi

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar kegiatan Gerakan Tanam Padi (Gertam) 2024…

5 mins ago

Wabup Ketapang Hadiri Anniversary dan Halal Bihalal Generasi Rock Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Anniversary 3 tahun sekaligus halal bihalal Generasi…

3 hours ago

Wakili Bupati, Asisten Setda Ketapang Tutup Gebyar Talenta Pendidikan 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang,…

3 hours ago

Asisten I Setda Ketapang Jadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pendidikan

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menjadi inspektur upacara…

3 hours ago

Mantan Sekda Kalbar M Zeet Assovie Tutup Usia, Pj Gubernur Harisson Sampaikan Duka Mendalam

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2010 - 2018,…

3 hours ago

Konsul Malaysia Kagumi Tradisi Halal Bihalal di Indonesia

KalbarOnline, Pontianak - Tradisi halal bihalal yang menjadi agenda rutin tahunan setiap bulan Syawal dalam…

3 hours ago