Categories: Melawi

Dikepung Banjir, Pusat Ekonomi Kota Nanga Pinoh Lumpuh

KalbarOnline, Melawi – Hujan deras yang terjadi beberapa hari terakhir menyebabkan air Sungai Melawi dan Sungai Pinoh terus meluap. Akibatnya, banjir di Kabupaten Melawi semakin meluas, pada Minggu (09/10/2022).

Pantauan media ini, salah satu lokasi yang terendam banjir adalah Pasar Kota Nanga Pinoh yang terletak di kawasan pantai Sungai Melawi. Akibat banjir tersebut, pemilik usaha di ruko dan Pedagang Kaki Lima (PKL) tidak bisa melakukan aktivitas jual belinya. PKL-PKL itu kini terpaksa memilih pindah berjualan ke tempat yang lebih tinggi.

Salah seorang PKL, Basri mengungkapkan, banjir semakin meluas dan tinggi. Kondisi itu sudah berlangsung sejak Sabtu (08/10/2022) pagi kemarin.

“Arus air semakin meninggi dan meluas, hampir merendam seluruh pasar, kemarin banjir baru di area pasar pantai mencapai 70 centimeter, kini semakin meluas ke pasar tengah,” ujar Basri, Minggu (09/10/2022).

Ia berharap, air dapat segera surut dan kedepan jangan sampai lagi terjadi banjir seperti ini, karena banyak pedagang yang rugi.

Basri menyebut, hingga pagi ini, pihak terkait belum melakukan pemantauan untuk melakukan pendataan dan mengantisipasi segala kemungkinan yang terjadi. (BS)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

2 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

2 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

2 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

3 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

6 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

6 hours ago