Categories: Sambas

Hadiri Wisuda 375 Mahasiswa Politeknik Negeri Sambas, Sutarmidji Serahkan 4 Kunci Sukses

KalbarOnline, Sambas – Dalam kunjungan kerjanya selama 4 hari di Kabupaten Sambas, Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji berkesempatan menghadiri acara Wisuda 375 Mahasiswa Program Sarjana Terapan dan Diploma III Politeknik Negeri Sambas, Senin (26/09/2022).

Dalam kesempatan itu, Gubernur Sutarmidji mengingatkan agar para wisudawan dapat mengedepankan 4 hal dalam mencapai kesuksesan dalam kehidupan. Diantaranya, kejujuran yang harus selalu ditanamkan dalam diri, disiplin untuk menciptakan efisiensi, maju cepat dan memiliki daya saing.

Kemudian yang ketiga ialah dukungan orang terdekat, dan keempat adalah kemampuan atau skill sebagai indikator untuk mencapai kesuksesan itu sendiri.

“Jika ada keempat itu akan mudah untuk mencapai kesuksesan. Kita kadang salah menempatkan kemampuan nomor satu,” ujarnya.

Sebelumnya, kehadiran Gubernur Sutarmidji pada momentum wisuda Politeknik Negeri Sambas itu mendapat sambutan yang luar biasa. Teriakan Sutarmidji sebagai “Bapak Pembangunan Kalbar” menggema seisi ruangan.

Direktur Politeknik Negeri Sambas, Yuliansyah dalam sambutannya memuji perjuangan Gubernur Sutarmidji dalam hal pembangunan infrastruktur di Provinsi Kalbar. 

Termasuk perjuangan Sutarmidji untuk pembangunan Jembatan Sungai Sambas Besar yang akan menghubungkan beberapa daerah di Kabupaten Sambas.

“Terima kasih Pak Gubernur, kerja yang luar biasa untuk masyarakat Sambas, kerja luar biasa gubernur untuk Jembatan Sungai Sambas Besar,” ucap Yuliansyah. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

13 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

13 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

15 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

15 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

18 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

18 hours ago