Categories: KetapangSport

Kodim 1203 Ketapang Gelar Kejuaraan Menyumpit Dandim Cup 2022

KalbarOnline, Ketapang – Kejuaraan Menyumpit Dandim Cup Tahun 2022 yang digelar Kodim 1203 Ketapang dalam rangka HUT ke-77 Tentara Nasional Indonesia (TNI) resmi dimulai.

Kejuaraan bergengsi di Ketapang itu dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Ketapang, Farhan, di halaman Makodim 1203 Ketapang, Sabtu (24/09/2022)

Kejuaraan ini terselenggara berkat kerjasama antara Kodim dan Pemda Ketapang melalui Dispora Ketapang serta Lanal Ketapang.

Wakil Bupati Ketapang dalam kesempatan itu mengucapkan selamat kepada panitia atas terselenggaranya kejuaraan Sumpit Dandim Cup Tahun 2022. Beliau juga mengucapkan Dirgahayu ke-77 TNI Tahun 2022.

“Semoga TNI terus maju, profesional dan selalu bersama dengan rakyat serta menjadi garda terdepan penjaga kedaulatan NKRI. TNI adalah kita,” serunya.

Sementara itu, Dandim 1203/Ktp, Letkol Inf Alim Mustofa mengucapkan terima kasih kepada panitia penyelenggara serta semua pihak yang telah mendukung, sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar. 

“Selamat bertanding, junjung tinggi sportifitas. Tunjukkan kemampuan dan raih prestasi dalam kejuaraan ini,” ujarnya.

Dandim juga menyebutkan, pihaknya merasa senang melihat antusias peserta yang tercatat sebanyak 114 orang peserta bahkan diantaranya berasal dari luar Kabupaten Ketapang.

“Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi dan terus menjaga persatuan dan kesatuan melalui olahraga tradisional. Selain itu kegiatan juga untuk memperkenalkan olahraga-olahraga tradisional yang ada di daerah, TNI Adalah Kita” tutupnya. 

Berdasarkan catatan Pendim 1203, sebanyak 114 orang peserta ambil bagian pada turnamen tersebut. Selain unsur Forkopimda Kabupaten Ketapang, ratusan masyarakat tampak antusias menyaksikan jalannya perlombaan yang menyediakan total hadiah Rp 30 juta itu.

Adapun  pemenang kategori beregu diraih oleh Tim Koramil Marau sebagai juara pertama, disusul Tim Tim Koramil Laur, Tim Koramil Simpang Hulu. Untuk juara harapan diraih oleh Tim Koramil Sandai, Tim Reskrim Polres A dan Tim Reskrim Polres B.

Untuk kategori Perorangan putra diraih oleh Hastantuani peserta dari Kabupaten Lamandau. Sedangkan kategori perorangan putri diraih oleh Diah Rosanti peserta dari Kabupaten Ketapang. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Air Terjun Riam Budi: Permata Tersembunyi di Bengkayang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Bengkayang - Air Terjun Riam Budi adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin…

8 hours ago

Pulau Lemukutan: Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alam Bawah Laut di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pulau Lemukutan, sebuah destinasi wisata yang mungkin masih terdengar asing bagi sebagian…

8 hours ago

Menikmati Keindahan Alam dan Sumber Air Bersih di Riam Madi, Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Riam Madi adalah sebuah destinasi wisata yang menggabungkan keindahan alam dengan manfaat…

8 hours ago

Mengungkap Keindahan Air Terjun Riam Berawan di Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Air terjun merupakan salah satu keajaiban alam yang memikat hati manusia dengan…

8 hours ago

Menikmati Keindahan Hutan Adat: Petualangan di Tengah Keasrian Alam Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Hutan adat adalah kawasan hutan yang dikelola dan dijaga dengan baik oleh…

8 hours ago

Gua Romo: Petualangan Mendebarkan di Jantung Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Mengunjungi Gua Romo adalah pengalaman yang penuh dengan tantangan dan keindahan alam…

8 hours ago