Categories: HeadlinesMempawah

Boyong Sekda dan Kepala OPD, Sutarmidji Jumatan di Kampung Halaman Sang Ibu di Sungai Kunyit

KalbarOnline, Mempawah – Gubernur Provinsi Kalimantan Barat Sutarmidji melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Sambas, Jumat, 23 September 2022.

Dalam perjalanan menuju Bumi Serambi Makkah, rombongan Gubernur Sutarmidji singgah ke Masjid Besar Jami’atul Iman, Jalan Raya Sungai Kunyit Laut, Kabupaten Mempawah untuk menunaikan ibadah Salat Jumat.

Dalam kesempatan tersebut, orang nomor wahid di Bumi Tanjungpura itu memboyong Sekda dan beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Di Masjid Besar Jami’atul Iman Sungai Kunyit Gubernur Sutarmidji merasa kembali ke kampung halaman. Karena, kata Sutarmidji, keluarga besarnya berasal dari Sungai Kunyit, Kabupaten Mempawah.

“Kebetulan mau ke Sambas jadi mampir ke Masjid Besar Jami’atul Iman Sungai Kunyit, saya ingat kampung halaman, keluarga besar di Sungai Kunyit,” ucap Gubernur Kalbar Sutarmidji.

Sutarmidji pun sempat menyampaikan beberapa pesan kepada warga usai Salat Jumat. Diantaranya mengingatkan orang tua untuk memperhatikan pendidikan anak-anaknya.

“Jika memang warga tidak mampu maka orang tua harus cepat memberitahukan kepada pemerintah setempat terutama kepala desa,” kata Sutarmidji.

Dirinya menyebutkan pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalbar terus berupaya menjamin anak-anak mendapatkan pendidikan hingga Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).

Bahkan Pemprov Kalbar menurutnya telah mempersiapkan bantuan peralatan sekolah seperti seragam bagi anak yang tidak mampu.

“Pemprov telah menyediakan dana untuk menanggung sekolah, kalau yang tidak mampu beli baju beri tahu kepala sekolah kita ada siapkan bantuan,” katanya.

Salah seorang warga sekitar, Lena (52) mengungkapkan Gubernur Sutarmidji memang warga berasal dari Sungai Kunyit Kabupaten Mempawah.

Dirinya menyebutkan sang ibu orang nomor satu di Provinsi Kalbar berada tidak jauh dari Masjid Besar Jami’atul Iman Jalan Raya Sungai Kunyit Laut Kabupaten Mempawah.

“Pak Gubernur Sutarmidji dulu ibunya tinggal disini (Sungai Kunyit),” kata Lena sambil menunjukkan arah rumah sang ibu Gubernur Kalbar.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

4 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

14 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

14 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

14 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

15 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

19 hours ago