Categories: Ketapang

Apel Akbar 1000 Pendekar Semarakkan Turnamen Pencak Silat Sekda Cup 2022

KalbarOnline, Ketapang – Ribuan pendekar dari 20 kecamatan di Kabupaten Ketapang menghadiri apel akbar Jambore 1000 Pendekar dalam rangka mengikuti Pencak Silat Sekda Cup Tahun 2022, di halaman Kantor Bupati Ketapang, Kamis (22/09/2022).

Kegiatan jambore pencak silat ini sekaligus untuk menyemarakkan HUT TNI yang ke-77 tahun 2022, dengan rangkaian acara yakni pelantikan pengurus IPSI kecamatan se-Kabupaten Ketapang, Apel Akbar 1000 Pendekar, perebutan trophy Pendekar Wira Utama, Festival Pencak Silat Tradisional dan Kejuaraan Pencak Silat Prestasi.

Adapun jumlah peserta jambore yang hadir totalnya 1300 pendekar, yang terdiri dari 27 kontingen perguruan silat dan kontingen kecamatan. Sedangkan untuk kejuaraan, berjumlah 187 pendekar. Jambore ini dilaksanakan selama 4 hari, dimulai tanggal 22 sampai 25 September 2022.

Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga Dewan Pembina IPSI Ketapang bergelar Pendekar Wira Utama dalam kesempatan tersebut mengapresiasi atas kehadiran para pendekar dalam kegiatan apel akbar tersebut.

“Ini akan menjadi potensi sumber daya manusia Kabupaten Ketapang yang harus kita bina dan perhatikan, supaya menjadi penyongkong, pendukung, serta modal kita untuk membangun Ketapang yang maju menuju masyarakat sejahtera,” ujarnya.

Lebih lanjut Alexander mengatakan, bahwa pencak silat adalah olahraga atau beladiri tradisional asli milik bangsa Indonesia.

“Oleh karena itu Pencak Silat harus kita rawat, kita jaga serta harus kita lestarikan dan kembangkan, sehingga pencak silat bisa maju semakin jaya di Kabupaten Ketapang, Kalbar dan Indonesia pada umumnya” imbaunya.

Selain itu, Alexander mengatakan, bahwa event Pencak Silat Sekda Cup bermula dari ide sederhana, namun tidak disangka, respon masyarakat khususnya para pendekar pengurus IPSI sangat luar biasa.

“Kalau setuju, untuk tahun depan jambore pencak silat ini akan terus kita adakan, tolong dispora anggarkan dan kita akan buat lebih meriah, kita undang tidak hanya pendekar Ketapang tapi kita undang seluruh pendekar se-Kalbar,” seru Alexander.

Lebih lanjut, sekda juga menyinggung soal penyelenggaraan MTQ ke-30 tahun 2022 tingkat Provinsi Kalbar yang dilaksanakan di Kabupaten Ketapang. Dimana ia meminta kepada seluruh pengurus IPSI untuk mendukung kegiatan tersebut.

“Saya minta seluruh jajaran IPSI Ketapang juga seluruh perguruan silat yang ada di Kabupaten Ketapang di 20 Kecamatan untuk mendukung dan menyukseskan penyelenggaraan MTQ pada tanggal 5 sampai 1 November tahun 2022,” harapnya.

Sementara itu, Ketua IPSI Kabupaten Ketapang, Uti Iskandar menyampaikan, bahwa Pengkab IPSI sudah mempunyai pengurus kecamatan yang tersebar hampir diseluruh Wilayah di Kabupaten Ketapang.

“Ini merupakan tanggung jawab yang besar bagi kami untuk memberikan prestasi terbaik bagi daerah ini, terutama dalam kegiatan besar ini,” ujarnya.

“Semoga kegiatan ini berdampak besar bagi peningkatan kualitas atlet pada tiap perguruan serta menimbulkan motivasi dan daya saing lebih, menciptakan kompetisi yang sehat demi mengangkat marwah Pencak Silat di Kabupaten Ketapang,” tutup Uti Iskandar. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

18 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

21 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

22 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

22 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

23 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

23 hours ago