Categories: Ketapang

Hilang di Sungai Pawan Saat Mencari Ikan, Warga Desa Kali Nilam Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Ketapang – Setelah hampir dua hari dilaporkan hilang di perairan Sungai Pawan Ketapang, Parto Karisma (43 tahun), warga Desa Kali Nilam, Kecamatan Delta Pawan, Kabupaten Ketapang, akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia oleh petugas gabungan pada Kamis (22/09/2022) pagi.

Kasat Polair Polres Ketapang, AKP Elman Pasaribu menerangkan, bahwa korban ditemukan di perairan Sungai Pawan tepatnya di bawah Jembatan Pawan I. Saat ditemukan, kondisi korban sudah dalam keadaan meninggal dunia.

“Tepatnya sekira jam 09.40 Wib, tim SAR gabungan dari Basarnas, BPBD, dan Satpolair Ketapang menemukan jenazah korban di bawah Jembatan Pawan I dalam kondisi sudah meninggal dunia,” ujar Elman.

Lebih jauh dijelaskannya, kronologi hilangnya korban bermula saat yang bersangkutan hendak mencari ikan di Sungai Pawan pada Selasa (20/09/2022) malam. Korban yang pergi sendirian mencari ikan kala itu menggunakan perahu mesin ke arah perairan Sungai Pawan. Namun selang beberapa lama, korban tidak juga kembali sampai keesokan harinya.

Keluarga korban pun melakukan pencarian di area Sungai Pawan bersama petugas gabungan. Sempat ditemukan perahu dan barang barang milik korban yang hanyut di daerah Kelurahan Kauman, Kecamatan Benua Kayong, sebelum akhirnya korban ditemukan di bawah Jembatan Pawan I. 

Usai ditemukan, jenazah korban langsung dievakuasi ke rumahnya dan disambut isak tangis keluarga.

“Dugaan sementara, korban ini kemungkinan terpeleset dan jatuh kedalam sungai, karena keadaan waktu itu malam hari dan korban sendirian di sungai sehingga tidak ada yang mengetahui saat korban jatuh” tutup Elman. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Link Berita Soal Laporan Korupsi ke Kejati Kalbar Mendadak Hilang, Muncul Kode 404

KalbarOnline, Pontianak - Belakangan ini publik dihebohkan dengan laporan dugaan korupsi program Bantuan Stimulan Perumahan…

2 hours ago

Pelajar SMKN 01 Sintang Jawab Tantangan Rita, Buat Mobil Listrik Dalam 30 Hari

KalbarOnline, Pontianak - Pelajar SMK Negeri 1 Sintang Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) berhasil merakit sebuah…

2 hours ago

Windy Sebut Gawai Dayak Sangat Potensial Masuk ke Kalender Event Nusantara Kemenparekraf

KalbarOnline, Pontianak - Salah satu event wisata budaya yang digelar setiap tahun di Rumah Radakng,…

5 hours ago

Gawai Dayak di Pontianak Tahun Ini Akan Ada Karnaval Air

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak ke-XXXVIII Tahun 2024 Kalimantan Barat akan digelar pada 20…

5 hours ago

Sarina, Finalis Putri Hijabfluencer Kalbar 2024 Asal Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Sarina (18 tahun) lahir di Desa Penjalaan, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten…

12 hours ago

Hadapi Seleksi STQ dan TC, Pengurus LPTQ KKU Audiensi ke Pj Bupati Romi Wijaya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kayong Utara (KKU) melakukan…

12 hours ago