Categories: MelawiOtomotif

Dipimpin Bupati Dadi, Kapolres Lepas Tim IOF Melawi ke Temajo

KalbarOnline, Melawi – Kapolres Melawi, AKBP Sigit Eliyanto Nurhanjanto melepas Tim Off Road Federation (IOF) Kabupaten Melawi menuju Temajo, Kabupaten Sambas, di Halaman Mapolres Melawi, Kamis (22/09/2022).

Tim IOF Kabupaten Melawi ini akan mengikuti Rally Wisata Bhakti Bhayangkara Khatulistiwa dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Lalu Lintas ke-67 yang jatuh pada tanggal 22 September 2022.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Melawi berharap kepada Tim IOF Kabupaten Melawi untuk dapat mengikuti kejuaraan tersebut secara optimal dengan tetap menjaga kekompakan selama mengikuti kegiatan tersebut.

Selain itu, lanjut Sigit, semangat dan sportivitas yang tinggi juga harus ditunjukkan selama kegiatan dan bisa memberikan prestasi yang terbaik bagi Kabupaten Melawi.

Sementara itu, Tim IOF Kabupaten Melawi yang dipimpin langsung Bupati Melawi Dadi Sunarya Usfa Yursa, menyampaikan ucapkan terima kasih kepada jajaran Polres Melawi yang telah mendukung keberangkatan Tim IOF Kabupaten Melawi ke Temajo.

“Kegiatan ini juga sebagai ajang untuk mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan bagi peserta yang mengikuti rally ini serta menjadi kebanggaran tersendiri bagi IOF Melawi. Berharap ajang ini tetap terus dapat dilaksanakan,” tuturnya. 

Pelepasan tim turut dihadiri Wakapolres Melawi, para kabag, kasat dan sejumlah perwira di Polres Melawi. (BS)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Launching Pilgub Kalbar 2024, Ketua KPU RI Ajak Masyarakat Berpartisipasi

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Barat melakukan launching Tahapan Pemilihan Gubernur…

48 mins ago

Bupati Fransiskus Nostalgia di Reuni SMA Karya Budi Putussibau ke 40 Tahun

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan membuka reuni akbar sekaligus syukuran SMA Karya…

52 mins ago

Wakil Bupati Kapuas Hulu Minta Panitia Bimbingan Manasik Haji Berikan yang Terbaik

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat menyampaikan, bahwa penyelenggaraan ibadah haji merupakan…

54 mins ago

Ditinggal Pemilik, Dua Rumah Dinas Kesehatan Kapuas Hulu Ludes Terbakar

KalbarOnline, Putussibau - Dua unit rumah milik Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu di Jalan Diponegoro…

3 hours ago

Sekda Ketapang Pimpin Rapat Persiapan Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang - Persiapan dan pelaksanaan peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati akan dilaksanakan pada tanggal…

5 hours ago

Menteri AHY Dampingi Presiden Joko Widodo Serahkan 10.323 Sertipikat Tanah untuk Masyarakat Banyuwangi

KalbarOnline.com, Banyuwangi - Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo didampingi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

5 hours ago