Categories: Pontianak

Buntut Masalah Utang Piutang, Mahasiswa di Pontianak Bersimbah Darah Ditusuk Abang Temannya

KalbarOnline, Pontianak – Seorang mahasiswa di salah satu perguruan tinggi di Pontianak, Maefal bersimbah darah setelah ditusuk oleh abang temannya. Korban ditusuk lantaran dituduh telah mencuri telepon genggam (handphone/HP) milik adik pelaku.

Kasat Reskrim Polresta Pontianak, Kompol Indra Asrianto mengatakan, kejadian itu bermula pada hari Minggu tanggal 4 September 2022, sekitar pukul 10.00 Wib. Dimana saat itu pelaku yang bernama IA alias Alau, datang menemui Maefal di Jalan Tanjung Pulau, Kelurahan Dalam Bugis, Kecamatan Pontianak Timur.

Indra menerangkan, Alau mendatangi Maefal lantaran menduga kalau korban telah mengambil satu unit telepon genggam milik adiknya, karena masalah hutang piutang.

“Pada saat bertemu pelaku dan korban bertengkar mulut. Pelaku langsung mengeluarkan sebilah pisau dari pinggang celana sebelah kiri dan menusukkannya ke arah korban sebanyak satu kali mengenai pinggang belakang sebelah kiri,” kata Indra, Selasa (06/09/2022).

Indra menuturkan, anggota unit Reskrim Polsek Pontianak Timur yang menerima laporan bahwa ada seseorang yang menjadi korban penganiayaan dan mengalami luka tusuk, langsung bergerak menuju tempat kejadian.

Ketika berada di tempat kejadian, lanjut Indra, didapati keterangan saksi-saksi dan korban, jika pelaku adalah Alau. Dari situ, anggota pun langsung melakukan pengejaran dan pelaku berhasil ditangkap di kediamannya yang tidak jauh dari lokasi kejadian.

“Dari tangan pelaku disita barang bukti pisau,” terangnya.

Indra turut menegaskan, terhadap pelaku Alau telah ditetapkan sebagai tersangka dan akan dikenakan Pasal 351 KUHP dengan ancaman pidana penjara 9 tahun. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

5 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

7 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

7 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

7 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

7 hours ago