Categories: Kapuas HuluKesehatan

Camat Bunut Hilir Sebut Aktivitas PETI Sebabkan Angka Stunting di 3 Desa Masih Ada

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Camat Bunut Hilir, Syafril Ansari menyebutkan, minimnya ketersediaan air bersih akibat pencemaran sungai yang sebabkan oleh aktivitas Petambangan Emas Tanpa Izin (PETI) turut menyumbang terjadinya stunting di 3 desa di kecamatannya.

“Desa Entibab, Desa Tuan dan Desa Empangau Hilir Kecamatan Bunut Hilir Kabupaten Kapuas Hulu masih tinggi angka stunting. Hal ini disebabkan faktor pola makanan, pola hidup dan faktor adanya Petambangan Emas Tanpa Izin,” kata Syafril.

Hal itu disampaikannya pada saat menghadiri rapat serta sesi tanya jawab dengan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan di aula Bappeda Kabupaten Kapuas Hulu, Rabu (31/08/2022).

Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan bersama jajaran Forkopimda Kapuas Hulu berfoto bersama usai rapat percepatan penurunan stunting, di Aula Bappeda Kabupaten Kapuas Hulu, Rabu (31/08/2022). (Istimewa)

“(PETI) yang mengakibatkan air sungai batang Bunut dengan Sungai Kapuas yang ada di wilayah Kecamatan Bunut Hilir menjadi keruh, serta sumber air bersih tidak ada dan sumber air di sungai itu  tidak layak dikonsumsi,” sambungnya.

Syafril menambahkan, permasalahan faktor pola hidup, faktor pola makanan maupun faktor alam, adanya aktivitas PETI, menjadi salah satu penyebab angka stunting masih ada.

“Berdampak kepada ibu-ibu hamil di Bunut Hilir,” ungkapnya. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

14 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

16 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

16 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

16 hours ago