Categories: Kapuas HuluSosBud

Wakil Bupati Kapuas Hulu Hadiri Upacara Penutupan TMMD Regtas ke-114

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Regtas ke-114 tahun 2022, di Desa Kensurai, Kecamatan Kalis, Rabu (24/08/2022).

Kegiatan TMMD Regtas tahun ini mengangkat tema “TMMD Dedikasi Terbaik Membangun NKRI”.

Dalam sambutannya, Wahyudi Hidayat mengucapkan terima kasih serta penghargaan setinggi tingginya kepada jajaran TNI khususnya Kodim 1206/PSB yang telah sukses melaksanakan kegiatan TMMD.

“Terima kasih dan penghargaan juga kepada camat serta unsur Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan Kalis beserta jajarannya,” sampainya.

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Bupati Kapuas Hulu juga mengharapkan agar semangat TMMD harus diteruskan oleh masyarakat, meski kegiatannya sendiri sudah selesai.

“Kami mengimbau agar semangat TMMD ini tidak berakhir dengan selesainya kegiatan ini, namun dapat diteruskan dalam kehidupan keseharian masyarakat di Kecamatan Kalis, khususnya Desa Kensurai ini,” ucapnya. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kepsek SMAN 1 Pontianak Yakinkan Tidak Ada Tindakan Kecurangan Saat PPDB 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 dibuka pada 10 Juni 2024,…

3 hours ago

PPDB 2024 Dibuka Mulai 10 Juni, SMAN 1 Pontianak Sediakan 432 Kuota

KalbarOnline, Pontianak - SMA Negeri 1 Kota Pontianak, Kalimantan Barat akan membuka kuota sebanyak 432…

3 hours ago

Viral Kasus Penipuan Berkedok Arisan di Sambas

KalbarOnline, Sambas - Satreskrim Polres Sambas berhasil mengungkapkan pelaku kasus arisan bodong di Sambas, Kalbar…

3 hours ago

Polda Kalbar Terus Selidiki Dugaan Pemerkosaan Mahasiswi di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Kabid Humas Polda Kalbar, Kombes Pol Raden Petit Wijaya mengaku pihaknya terus…

5 hours ago

Siapkan Listrik Andal Jelang Idul Adha, PLN Gerak Cepat Perbaiki Potensi Gangguan di Gardu Induk Pelaihari

KalbarOnline, Kalimantan - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

6 hours ago

Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Windy Gaungkan Gerakan Membawa Tumbler

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari mengucapkan selamat…

6 hours ago