Categories: KetapangSport

Ini Daftar Pemenang Lomba HUT RI ke-77 Tingkat OPD Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo melakukan penyerahan hadiah lomba tingkat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ketapang, di Halaman Kantor Bupati Ketapang, Jumat (19/08/2022).

Penyerahan hadiah lomba yang diselenggarakan dalam rangka menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 tahun 2022 tersebut diawali dengan kegiatan senam bersama.

“Senam bersama dan penyerahan hadiah lomba ini merupakan rangkaian untuk menyemarakkan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia,” ujar Sekda Alexander saat memberikan sambutannya.

Beliau mengatakan, bahwa kegiatan serupa akan terus berlanjut di tahun-tahun mendatang dengan kemasan yang lebih meriah lagi.

“Tahun depan akan kita laksanakan lebih meriah lagi, bukan hanya peringatan HUT RI tapi juga HUT Ketapang dan peringatan hari nasional lainnya,” serunya.

Selain itu, Sekda Ketapang juga mengatakan, kalau kegiatan ini turut dimaksudkan dalam rangka memperkuat silaturahmi antar OPD yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ketapang.

“Kegiatan ini juga untuk menjalin silaturahmi, kekompakan, kebersamaan dan gotong royong antara OPD di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Ketapang,” pungkasnya.

Adapun pemenang lomba dalam rangka peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77 tahun 2022 tingkat OPD Pemerintah Kabupaten Ketapang adalah sebagai berikut: 

  1. Lomba Terompah Putra, juara pertama dari Dinas PMPTSP, juara kedua Dinas Perkim LH, juara ketiga Setda B, dan juara keempat dari Inspektorat.
  2. Lomba Terompah Putri, juara pertama Setda B, juara kedua Dinas Dukcapil, juara ketiga Dinas PUTR dan juara keempat Setda B.
  3. Lomba Tarik Tambang Putra, juara pertama Dinas Perhubungan, juara kedua Dinas Dukcapil, juara ketiga Dinas PUTR dan juara keempat Dinas Pendidikan.
  4. Lomba Tarik Tambang Putri, juara pertama Satpol PP, juara kedua Dinas Pendidikan, juara ketiga Dinas PM PTSP dan juara keempat BKPSDM. (Adi LC)
adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

5 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

6 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

6 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

6 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago