Categories: KetapangSosBud

Hadiri Gawai Adat Dayak Pempagok Jeramek, Sekda Ketapang Harapkan Tradisi Para Leluhur Tetap Terus Dilestarikan

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri kegiatan Gawai Adat Dayak Pempagok Jeramek, di Dusun Nekdoyan, Desa Laman Satong Kecamatan MHU, Sabtu (20/08/2022).

Sekda dalam kesempatan tersebut mengharapkan agar tradisi Pempagok Jeramek ini jangan sampai ditinggalkan.

“Jika ada tradisi leluhur kita, orang tua kita zaman dulu yang rutin harus kita laksanakan kembali, misalnya gawai buah atau bersenggayong dan lain sebagainya,” ujarnya.

Selain untuk meneruskan tradisi leluhur, beliau menilai kegiatan tersebut bisa menjadi daya tarik untuk para wisatawan budaya, karena merupakan suatu yang unik.

“Jangan pernah malu akan adat istiadat budaya tradisi orang tua atau leluhur kita dan kita harus bangga,” tegas Sekda Ketapang.

Selain itu, Sekda juga mengatakan betapa pentingnya pendidikan, oleh karena itu beliau berharap agar masyarakat adat di Desa Laman Satong mendukung penuh anak-anaknya untuk bersekolah setinggi-tingginya, minimal tingkat SMA, atau bahkan bisa melanjutkannya lagi ke tingkat perguruan tinggi.

“Hal ini dilakukan agar kita mampu bersaing dengan orang yang sudah lebih maju dan supaya tidak terlalu jauh kesenjangan, kita harus sehat, dan jauh dari Narkoba,” pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Perhubungan, Kabid PMD, BPKAD, Kasat Pol PP, tokoh adat, dan masyarakat setempat. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

5 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

5 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

16 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

20 hours ago