Categories: Kapuas HuluSport

Bupati Kapuas Hulu Tutup Turnamen Voli dan Sumpit Dalam Rangka HUT RI ke-77

KalbarOnline, Putussibau – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menutup turnamen bola voli dan sumpit se-Daerah Aliran Sungai Mendalam di Desa Datah Dian, Kecamatan Putussibau Utara, Selasa (16/08/2022)

Dalam sambutannya, Bupati Fransiskus menyampaikan, kejuaraan yang diinisiasi dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-77 tersebut sangat besar manfaatnya, disamping untuk menyehatkan masyarakat juga sebagai salah satu cikal bakal untuk kita mencari atlet atau pemain yang profesional. 

“Dengan telah selesainya perlombaan ini, saya melihat bahwa kegiatan ini penting dan harus terus dilaksanakan karena melalui kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan peran aktif generasi muda dan masyarakat untuk menyalurkan prestasi dalam bidang olahraga” terangnya.

Pada kesempatan yang sama, Bupati Kapuas Hulu yang kerap disapa Bang Sis itu mengucapkan selamat kepada peserta yang telah berhasil menjadi juara.

“Selamat kepada klub yang telah menjuarai turnamen voli dan sumpit, dan kepada peserta yang belum memperoleh juara janganlah kecewa, teruslah berlatih jadikan kegagalan kali ini sebagai motivasi untuk dapat lebih berprestasi di lain waktu,” pungkasnya. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Peluncuran Tahapan Pilkada Kapuas Hulu 2024, Wabup Wahyudi Ajak Semua Pihak Jaga Suasana Sejuk dan Damai

KalbarOnline, Putussibau – Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala…

15 hours ago

IKA Unhas Kalbar Siap Berikan Kontribusi Positif Bagi Kemajuan dan Pembangunan Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Suksesi pemilihan Ketua dan Pengurus Wilayah Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin (IKA…

17 hours ago

Sambil Mancing Ikan, Edi Kamtono Minta Doa Warga Kembali Jadi Walkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wali Kota Pontianak incumbent, Edi Rusdi Kamtono menikmati weekend dengan memancing…

21 hours ago

Dinilai Tak “Orisinil”, KPU Klarifikasi Soal Polemik Karya Pemenang Lomba Cipta Jingle Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak memberikan klarifikasi terkait dugaan pemenang Lomba…

21 hours ago

Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Lantik 64 Anggota Panwascam Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Ketua Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu, Mustaan melantik sedikitnya 64 orang Panitia Pengawas…

21 hours ago

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

2 days ago