Categories: HeadlinesPontianak

Buka Rakor Pokja P3S, Sutarmidji: Jangan Banyak Berteori

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji membuka secara resmi Rapat Koordinasi Kelompok Kerja Percepatan dan Penguatan Perhutanan Sosial (Pokja P3S) Kalbar di Hotel Aston Pontianak, Senin (15/82022).

Percepatan dan Penguatan Perhutanan Sosial (P3S) merupakan upaya pengentasan kemiskinan dan konflik tenurial sebagai bagian dari kebijakan pemerataan ekonomi dengan memberikan akses kelola kepada masyarakat di sekitar kawasan hutan.

Untuk diketahui, bahwa Perhutanan Sosial memiliki 5 skema, yaitu Hutan Desa, Hutan Kemasyarakatan, Hutan Tanaman Rakyat, Hutan Adat, dan Kemitraan Kehutanan.

Dalam sambutannya, Gubernur Sutarmidji menekankan untuk jangan terlalu banyak teori dalam tata kelola Perhutanan Sosial, melainkan praktik langsung dan menjalankan apa yang sudah menjadi hukum alam di hutan tersebut.

“Jangan sampai ketika masyarakat mengembangkan Hutan Sosial dengan menanam, tetapi setelah berproduksi (hasil hutan) malah tidak nyambung dengan pemasarannya, ini harus menjadi perhatian bagi kita semua,” jelasnnya.

Sutarmidji pun menjelaskan, bahwasanya Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat juga akan mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat sekitar hutan melalui program perhutanan sosial.

“Saya berharap Perhutanan Sosial di Kalbar dapat memberikan nilai tambah bagi masyarakat, dari hutan kemasyarakatan, hutan tanaman rakyat, dan sebagainya, harus diperhatikan,” harapnya.

Selanjutnya, Gubernur Kalbar juga meminta agar jenis tanaman yang unik dapat dikembangkan karena bisa menjadi alternatif untuk dikonsumsi tanpa produk olahan.

“Pohon dan tanaman seperti ini yang harus dikembangkan dan disosialisasikan kepada masyarakat sampai mereka paham,” sampai gubernur di hadapan para peserta rakor.

Selain membuka Rakor, Gubernur juga menyerahkan salinan Surat Keputusan (SK) Perhutanan Sosial secara simbolis dan dilanjutkan dengan menyaksikan penandatanganan Naskah Kesepakatan Kerjasama.

Rakor ini turut dihadiri Kepala Balai Pengelolaan DAS-HL Kapuas, Remran, Direktur Pengembangan Usaha Perhutanan Sosial dan Kemitraan Lingkungan, Catur Endah Prasetyani P, Rektor Universitas Tanjungpura, Garuda Wiko dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Kalbar, Adi Yani beserta jajaran. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polisi Selidiki Video Viral Aksi Perundungan di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort ( Polres) Ketapang saat ini tengah melakukan penyelidikan terkait viralnya…

35 mins ago

Kembangkan Minat Baca Sejak Dini, Disperpusip Gelar Lomba dan Bazar Buku

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kota Pontianak sukses menggelar acara Lomba Bercerita…

4 hours ago

Pulau Simping: Keindahan Tersembunyi di Singkawang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Singkawang - Singkawang, sebuah kota di Kalimantan Barat, dikenal dengan pesona alamnya yang memikat.…

4 hours ago

Puluhan Pasutri Hadiri Seminar Mengatasi Kesulitan Hamil di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Puluhan pasangan suami istri (pasutri) yang sedang berusaha atau melakukan program untuk…

4 hours ago

RSUD Soedarso Kembali Laksanakan Proctorship Intervensi Vaskular

KalbarOnline, Pontianak - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soedarso kembali mengadakan proctorship bersama Rumah Sakit…

4 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Targetkan 17 Juni GOR Terpadu Ayani Mulai Diujicobakan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan, bahwa pada 17 Juni…

4 hours ago