Categories: Ketapang

Sambut Harjad Polwan RI ke-74, Polwan Polres Ketapang Gelar Baksos Bagi-bagi Sembako

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka menyambut Hari Jadi (Harjad) Kepolisian Wanita Republik Indonesia (Polwan RI) ke-74 pada tanggal 1 September mendatang, jajaran Polwan Polres Ketapang menggelar bakti sosial (baksos) berupa pembagian sembako kepada masyarakat kurang mampu.

Baksos tersebut dilaksanakan di Desa Sukabangun Dalam, Kecamatan Delta Pawan, Kabupaten Ketapang, pada Sabtu (13/08/2022) pagi.

Kegiatan ini dipimpin oleh Perwira Koordinator (Pakor) Polwan, IPTU Laury Tesalonica Lawdia bersama beberapa pengurus Bhayangkari Cabang Ketapang.

“Pagi ini, kami Polwan Polres Ketapang bersama pengurus Bhayangkari Cabang Ketapang melaksanakan bakti sosial melalui pembagian 50 paket sembako kepada saudara-saudara, warga masyarakat kita di Desa Sukabangun Dalam,” kata IPTU Laury.

IPTU Laury yang juga menjabat sebagai Kasi Humas Polres Ketapang itu menambahkan, pembagian 50 paket sembako tersebut juga sekaligus menjadi wujud kepedulian Polwan Polres Ketapang kepada masyarakat kurang mampu.

“Harapan kami, semoga kepolisian dalam hal ini Polwan Polres Ketapang dapat lebih dekat dengan dengan masyarakat, serta setidaknya dapat membantu mengurangi beban masyarakat dalam masalah perekonomian,” tutupnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Jelang Idul Adha, Angka Inflasi di Pontianak 2,65 persen

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang Hari Raya Idul Adha, angka inflasi Kota Pontianak menyentuh angka 2,65…

3 hours ago

Pj Wako Pontianak Minta PPDB 2024 Berlangsung Transparan

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2024 akan dimulai. Untuk mempersiapkan…

3 hours ago

Pemkot Salurkan Bantuan Uang Tunai kepada 3.350 KK

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pontianak menyalurkan bantuan…

3 hours ago

400 Paket Sembako Ludes dalam Sejam Jam di Pasar Murah Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – 400 paket sembako ludes terjual hanya dalam waktu kurang dari 60 menit,…

3 hours ago

Pj Wako Ani Sofian Ajak Warga Jaga Kebersihan Lingkungan

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelar program padat karya yang melibatkan masyarakat di…

3 hours ago

Wabup Ketapang Serahkan Trophy Juara Umum dan Petinju Terbaik di Kejuaraan Tinju Dandim CUP 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kejuaraan tinju amatir Dandim Cup 1203/Ketapang Tahun 2024 secara resmi ditutup oleh…

5 hours ago