Categories: Pontianak

Update Cakupan Vaksinasi Covid-19 Kalbar 7 Agustus 2022

KalbarOnline, Pontianak – Program vaksinasi Covid-19 di Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) masih terus berlangsung.

Berdasarkan data cakupan vaksinasi yang diperoleh KalbarOnline.com, hingga Minggu, 7 Agustus 2022, total cakupan vaksinasi di Kalbar sudah mencapai sebanyak 3.489.578 suntikan dari target 3.872.477.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar Hary Agung Tjahyadi mengatakan, capaian tersebut merupakan pencapaian yang besar berkat dukungan masyarakat.

Secara rinci cakupan dosis 1 mencapai 3.489.578 atau 90,11 persen. Cakupan dosis 2 mencapai 2.846.515 atau 73,51 persen, dan cakupan vaksin dosis 3 mencapai 630.115 atau 16,27 persen.

Hary Agung menegaskan, sejumlah strategi sudah dilakukan untuk mengakselerasi vaksinasi lansia dan sasaran lainnya adalah dengan terus membuka sentra-sentra vaksinasi di seluruh Kalbar.

Sentra vaksinasi itu dapat memudahkan sasaran vaksinasi mendapatkan vaksinasi di tempat tinggal yang terdekat.

“Percepatan cakupan vaksinasi Covid-19 menjadi penting untuk mencegah penularan terutama pada Lansia. Karenanya masyarakat diminta membantu para Lansia untuk segera mendapatkan vaksinasi,” pungkas Hary Agung.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Data Januari – Mei 2024, 15 Tersangka Narkoba di Kapuas Hulu Didominasi Anak Muda

KalbarOnline, Putussibau - Kepala Satuan Narkoba Kepolisian Resor Kapuas Hulu, IPTU Jamali mengungkapkan, bahwa pihaknya…

5 hours ago

Wakili Bupati, Absalon Buka Sosialisasi dan Rakor Persiapan Pilkada Serentak 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Staf Ahli Bupati Ketapang bidang Kemasyarakatan dan SDM, Absalon membuka…

5 hours ago

Terbang ke Jakarta, Sekda Kapuas Hulu Rapat Bersama Dirjen Kemendagri, Bahas Perpanjangan Masa Jabatan Kepala Desa

KalbarOnline, Jakarta - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri rapat koordinasi dan konsultasi…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Pemuda Ambil Bagian Turunkan Angka Stunting Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, Harisson mengapresiasi niat baik dan usaha dari para…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Pimpin Rapat Gerakan Orang Tua Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson memimpin rapat Gerakan Orang Tua…

6 hours ago

Pj Wali Kota Imbau Sekolah Gelar Acara Perpisahan Secara Sederhana

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengimbau sekolah-sekolah khususnya SD dan SMP…

6 hours ago