Categories: Ketapang

Pengurus Komisariat SBSI PT HPMU Air Upas Resmi Terbentuk

KalbarOnline, Ketapang – Pengurus Komisariat (PK) Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (SBSI) di PT Hasta Panca Mandiri Utama (HPMU) yang bergerak di bidang pertambangan di Kecamatan Air Upas, resmi terbentuk, Jumat tanggal 5 Agustus 2022.

Kegiatan itu dihadiri langsung Ketua Federasi SBSI Ketapang, Lusminto Dewa, Sekretaris FSBSI Ketapang, Nasrun dan jajaran.

Adapun struktur pengurus yang telah terbentuk itu diantaranya, ketua, Dwi Purnomo, sekretaris, Deriansyah serta pengurus yang membidangi masing-masing tugas, dengan jumlah total mencapai 18 orang. 

Dalam sambutannya, Lusminto Dewa menyebut, kalau pihaknya mengapresiasi adanya sambutan positif dari perusahaan yang mendukung terbentuknya serikat buruh di PT HPMU Air Upas.

“Hari ini para buruh telah bersatu sehingga terbentuklah PK SBSI di PT HPMU. Kita ucapkan terima kasih kepada pihak perusahaan yang telah merespon baik hal ini,” ucap Dewa.

Dewa juga menyebut, hal ini tentunya merupakan langkah yang positif, baik bagi pekerja maupun pemberi kerja dalam sinergitas untuk kepentingan semua pihak.

“Tentu ini jalan yang sangat baik bagi pihak perusahaan dan buruh itu sendiri, untuk menjalin mitra yang potensial. Kami pengurus DPC SBSI Ketapang menyambut baik terbentuknya serikat buruh di perusahaan ini,” ungkapnya.

Selain itu, Dewa juga berpesan agar pengurus komisariat SBSI di PT HPMU tetap menjaga iklim investasi dengan bekerja sesuai aturan dan saling mendukung antara pekerja dan pemberi kerja untuk kepentingan bersama.

“Semoga dengan adanya serikat buruh di perusahaan ini, hak-hak buruh dapat terpenuhi, demikian juga perusahaan dapat menjalankan investasinya dengan baik. Intinya saling mendukung satu sama lain dengan tidak melupakan hak dan kewajiban masing-masing pihak,” tandasnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Ani Sofian Tegaskan Dirinya Tak Miliki Akun Facebook, Warga Diminta Waspada Penipuan

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menegaskan bahwa dirinya sama sekali tidak…

6 hours ago

PSSI Pontianak Kenalkan Sepak Bola Putri di Popda Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Kepengurusan Asosiasi PSSI Kota Pontianak mencoba mengenalkan olahraga sepak bola kepada pelajar…

6 hours ago

BKKBN Launching Sekolah Lansia di Kalbar, Pintauli: Lansia Mesti Berkualitas

KalbarOnline, Pontianak - Perwakilan BKKBN Provinsi Kalimantan Barat meluncurkan Sekolah Lansia Tahun 2024 di 14…

6 hours ago

Warga Sungai Duri Ditemukan Tewas Usai Dua Hari Pencarian

KalbarOnline, Bengkayang - Seorang pria bernama Lay Nam Ng (58 tahun), warga Dusun Cahaya Selatan,…

1 day ago

Ani Sofian Apresiasi Bank Kalbar Dukung Pembangunan di Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)…

1 day ago

Cari Duit Untuk Judi Online, Pasangan Sejoli Ini Malah Mencuri di Swalayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Demi mendapatkan uang untuk bermain judi online, pasangan siri di Pontianak…

1 day ago