Categories: HeadlinesPontianak

Hadiri Konferwil PWNU Kalbar, Sutarmidji Janjikan Keberadaan Kantor Sekretariat Representatif

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Sutarmidji mendorong Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Kalbar yang terpilih dalam momentum Konferensi Wilayah (Konferwil) ke VIII agar bersama bisa memperjuangkan keberadaan kantor sekretariat yang representatif.

Hal itu disampaikan Gubernur Sutarmidji saat memberi sambutan dalam pembukaan Konferwil ke VIII PWNU Provinsi Kalbar, di Hotel Aston Pontianak, Jumat (29/07/2022) malam.

“Saya berharap siapapun ketua yang terpilih untuk membuat sekretariat PWNU Kalbar yang representatif, saya siap membantu harus ada, jangan setiap ganti pengurus lalu pindah sekretariat,” ujarnya.

Tak hanya itu, Gubernur Sutarmidji pun sempat terucap janji untuk siap membantu mewujudkan hal tersebut, sehingga kedepan diharapkan Sekretariat PWNU Kalbar tidak selalu berpindah saat pergantian kepengurusan.

“Jangan pindah-pindah lagi, saya janji harus ada sekretariat, masa’ NU yang besar ini sekretariat berpindah-pindah,” ucapnya.

Dirinya menambahkan, kalau NU merupakan organisasi yang memiliki anggota paling banyak. Sehingga di tengah masyarakat, NU harus menjadi penunjuk arah. Minimal bisa mempengaruhi dan memberi masukan untuk kehidupan berbangsa, bernegara dan sosial kemasyarakatan.

“Sehingga siapapun yang menjadi pengurus NU harus bisa memberi pengaruh terhadap kehidupan berbangsa, bernegara dan sosial kemasyarakatan,” jelasnya.

Terlebih menurut Sutarmidji, di tengah keberagaman masyarakat yang ada di Provinsi Kalbar. Sehingga hal tersebut menurutnya memerlukan sinergi dari berbagai pihak dalam upaya untuk membangun Provinsi Kalbar.

“Saya siap bersinergi untuk bersama membangun Kalbar, saya rasa kebersamaan itu menjadi kunci organisasi,” tutupnya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

44 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

7 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

7 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

7 hours ago