Bupati Kapuas Hulu Dikukuhkan Jadi Pengurus Asosiasi Kabupaten Penghasil Sawit Indonesia oleh Mendagri

KalbarOnline, Jakarta – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan dikukuhkan sebagai Pengurus Asosiasi Kabupaten Penghasil Sawit Indonesia (AKPSI) masa bakti 2022 – 2027 oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia (Mendagri), Muhammad Tito Karnavian.

Pengukuhan itu berlangsung di Hotel Mercure Jakarta, Sabtu (16/7/2022) malam.

Dalam kesempatan itu, Mendagri Tito Karnavian mengingatkan bahwa organisasi AKPSI ini merupakan organisasi sukarela, yang bertujuan bagaimana perkebunan sawit harus bisa menjadi primadona dan terus berkembang kedepannya.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan saat menghadiri pengukuhan Pengurus Asosiasi Kabupaten Penghasil Sawit Indonesia (AKPSI) masa bakti 2022 – 2027 oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia (Mendagri), Muhammad Tito Karnavian di Hotel Mercure Jakarta, Sabtu (16/7/2022) malam. (Foto: Istimewa)

“Organisasi ini juga harus memiliki  Konsep jangka pendek menyelesaikan persoalaan yang terjadi sekarang, harus dibuat dalam waktu cepat. Konsep jangka panjang yaitu membuat tata kelola yang benar,” kata Tito.

“Jangan kendor, tekad yang kuat dan buat tim teknis terkait hal ini, data saja tidak cukup. Harapannya agar organisasi ini menjadi organisasi yang kuat,” tutupnya.

Hadir juga dalam kesempatan tersebut Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Zulkifli Hasan, serta para Kepala Daerah dan tamu undangan. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

11 mins ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

14 mins ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

16 mins ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

20 mins ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

22 mins ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

23 mins ago