Categories: PontianakSport

Laga Amal Kenang Tarmiat Eks Gabsis, Erkatude, Legend FC dan Journalist Mainkan Trofeo

KalbarOnline, Pontianak – Tim Sepak Bola Erkatude Legend, Legend FC dan Journalist FC melakoni laga amal buat mengenang pemain legendaris Erkatude, eks Gabsis dan Kalbar, Tarmiat, yang meninggal dunia belum lama ini. Laga mengenang almarhum, dimainkan di Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek, Sabtu (09/07/2022).

Perwakilan dari tim Erkatude Legend, Yahya Busrah menuturkan, tujuan pertandingan ini guna mengenang Tarmiat. Almarhum dulunya merupakan pemain eks Gabsis Sambas. Di Pontianak, mendiang juga pernah ikut serta membela tim Erkatude. Ia juga masuk dalam tim Pra-PON di eranya.

Kabar meninggalnya Tarmiat sontak membuat teman-teman sesama pemain bola terkejut. Dari informasi kata Yahya, beliau mungkin terkena serangan jantung.

Untuk mengenang beliau, maka dibuatlah laga trofeo ini sekaligus mengumpulkan donasi buat diserahkan pada pihak keluarga. Rencana penyerahan donasi ini akan dilakukan Minggu depan di Sambas. 

“Minggu depan kami akan lakoni laga trofeo lagi. Persipon Legend, Mempawah Legend dan Sambas Legend,” ujarnya

Sebagai informasi dalam laga trofeo di Lapangan Kebon Sajoek PSP, hasil pertandingan antara Erkatude Legend vs Journalist FC, dimenangkan oleh FC Journalist 3-0. Journalist FC bertemu Legend FC imbang 1-1 sedangkan Erkatude Legend vs Legend FC skor 1-0. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

1 hour ago

PWI Jajaki Kerja Sama dengan Mendagri, Sosialisasikan Pilkada Damai

KalbarOnline, Jakarta - Pengurus PWI Pusat melakukan audiensi dengan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, di…

1 hour ago

Pemkab Ketapang Selenggarakan Upacara Peringatan Hardiknas 2024

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang yang diwakili Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Heryandi memimpin…

2 hours ago

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

11 hours ago

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

14 hours ago

Hari Buruh, Kapolri Komitmen Lindungi dan Kawal Hak Buruh

KalbarOnline, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung pengamanan peringatan aksi Hari Buruh…

14 hours ago