Categories: Kapuas Hulu

Wakil Bupati Kapuas Hulu Buka IHT Implementasi Kurikulum Merdeka Sekolah Penggerak

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bertempat di SMAN 1 Putussibau, Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat, membuka In House Training (IHT) Implementasi Kurikulum Merdeka Sekolah Penggerak.

Dalam sambutannya, Wahyudi Hidayat menyampaikan, pemerintah sangat mendukung kegiatan tersebut.

“Karena sesuai dengan keputusan menteri pendidikan dan kebudayaan Republik Indonesia nomor 371/m/2021 tentang Program Sekolah Penggerak,” katanya.

Wakil Bupati Kapuas Hulu juga menyampaikan kegiatan tersebut sebagai bentuk upaya membuat peserta didik lebih optimal, yang memiliki cukup waktu untuk mendalami konsep dan menguatkan kompetensi.

“Dan merupakan salah satu pilihan dalam upaya pemulihan pembelajaran bagi satuan pendidikan yang mendaftar untuk mengimplementasikan kurikulum merdeka dan satuan pendidikan sebagai pelaksana program sekolah penggerak, yang berfokus pada pengembangan SDM yang unggul,” katanya.

Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat, saat membuka kegiatan In House Training (IHT) Implementasi Kurikulum Merdeka Sekolah Penggerak. (Foto: Istimewa)

Dalam kesempatan itu, Wahyudi meminta agar komite pembelajaran mampu memimpin satuan pendidikan dalam mencapai pembelajaran yang berkualitas, ungkapnya 

“Kedepan saya minta, komite pembelajaran (kepala sekolah, pengawas sekolah dan guru), harus mampu memimpin satuan pendidikan dalam mencapai pembelajaran yang berkualitas,” kata Wahyudi.

“Membangun ekosistem pendidikan yang lebih kuat yang berfokus pada peningkatan kualitas, serta menciptakan iklim kolaboratif di bidang pendidikan pada lingkup sekolah” jelasnya lagi.

Wahyudi turut mengajak, agar segenap pihak secara bersama-sama bahu membahu, membulatkan tekad dalam rangka mengembangkan kualitas dunia pendidikan di Bumi Uncak Kapuas tersebut.

“Agar generasi muda atau pelajar Kapuas  Hulu ‘Hebat’ mampu bersaing dengan kabupaten lain di Kalimantan Barat ini,” pungkasnya. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bunda Windy Sosialisasikan Program Inspeksi di SMA Karya Kabupaten Sekadau

KalbarOnline, Sekadau - Bunda Generasi Berencana (Genre) Provinsi Kalbar, Windy Prihastari hadir mensosialisasikan program Ingat…

1 hour ago

Ada Klub Megawati Eks Redspark, Ini Jadwal Proliga 2024 di Gor Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Turnamen nasional bola voli atau Proliga akan digelar di Gedung Olahraga (GOR)…

1 hour ago

Satu Orang Jemaah Haji Pontianak Meninggal Dunia di Arab Saudi

KalbarOnline, Pontianak - Seorang jemaah haji asal Kalimantan Barat (Kalbar) kembali dilaporkan meninggal dunia di…

2 hours ago

Expo Pendidikan Global Education Fair, Sajikan Pilihan Perguruan Tinggi Secara Luas

Expo Pendidikan Global Education Fair, Sajikan Pilihan Perguruan Tinggi Secara Luas KalbarOnline, Pontianak - Expo…

2 hours ago

178 KK di Rusunawa Harapan Jaya dan Komyos Sudarso Terima Bantuan Beras

KalbarOnline, Pontianak - Untuk meringankan beban warga yang berpenghasilan rendah, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelontorkan…

2 hours ago

Ani Sofian Ajak Semua Berkolaborasi, Tekan Angka Kekerasan di Sekolah

KalbarOnline, Pontianak – Persoalan kekerasan terhadap anak dinilai Penjabat (Pj) Wali Kota Pontianak, Ani Sofian…

2 hours ago