Categories: CoronavirusKesehatan

Waspada! Ada Kecenderungan Peningkatan Jumlah Kasus Positif Covid-19 Dalam 2 Pekan Terakhir

KalbarOnline, Pontianak – Dalam 2 pekan terakhir ini, terjadi kenaikan jumlah kasus positif Covid-19 yang cenderung meningkat. Hal itu dibuktikan dengan adanya penambahan jumlah pasien positif Covid-19 di beberapa wilayah.

Pemerintah dalam upayanya mengimbau seluruh masyarakat khususnya masyarakat Kalimantan Barat, untuk tetap waspada dan melakukan upaya-upaya pencegahan agar terhindar dari bahaya virus penyebab Covid-19.

Dalam aktivitas sehari-hari, masyarakat diimbau untuk tetap menerapkan pendisiplinan protokol kesehatan dan kali ini harus diperketat. Mulai dari memakai masker, rajin mencuci tangan pakai sabun, jaga jarak dan menghindari kerumunan.

Selain itu, segera lakukan vaksinasi dan lengkapi dosisnya, baik itu vaksinasi primer dosis 1 dan 2 maupun dosis booster.

Jaga selalu kesehatan tubuh dengan memakan makanan bergizi, olahraga teratur dan istirahat yang cukup. Serta segera periksakan diri dan dapatkan pengobatan ke fasilitas pelayanan kesehatan terdekat jika mengalami gejala Covid-19.

Status pandemi belum berakhir saat ini. Jadi, mari kampanyekan terus Protokol kesehatan 5M, vaksinasi dosis primer dan booster serta kampanyekan upaya peningkatan kewaspadaan akan potensi peningkatan kasus di hari-hari kedepan.

Tetap Waspada, jangan kendor dan ayo kita lawan pandemi!!!

Sumber: Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat.

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Psikolog Pontianak soal Ibu Kandung Lecehkan Anaknya: Bisa Pengaruhi Perilakunya di Masa Depan

KalbarOnline, Pontianak - Viral sebuah video seorang ibu muda berinisial R (22 tahun) asal Tangerang…

10 mins ago

Sambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Ratusan Relawan PLN Banjiri Bantaran Sungai Besar Banjarbaru

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan menyelenggarakan…

13 hours ago

Pria di Kapuas Hulu Sembunyikan Sabu di Baju Korpri

KalbarOnline, Putussibau - Satuan Reserse Narkoba Polres Kapuas Hulu bersama Polsek Suhaid menangkap seorang pria…

15 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Hadiri Perayaan Waisak bersama Permabudhi Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Pemkab…

15 hours ago

Mau Beli Rokok Tapi Tak Punya Uang, Pria di Kubu Raya Nekat Curi Kotak Amal

KalbarOnline, Kubu Raya - Pria berinisial RO (32 tahun) warga Kubu Raya diamankan pihak kepolisian…

15 hours ago

RSUD Pontianak Sosialisasikan Hidup Sehat Tanpa Rokok

KalbarOnline, Pontianak - Merokok tidak saja berbahaya untuk diri sendiri tetapi juga orang yang berada…

15 hours ago