Categories: Ketapang

Jual Tiket Lampaui Tarif Batas Atas, Wings Air Langgar Ketentuan

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Kabupaten Ketapang, Farhan menyoroti melonjaknya harga tiket pesawat maskapai Wings Air rute Ketapang – Pontianak yang dinilai telah melebihi tarif batas atas.

Menurut Farhan, Wings Air Ketapang telah melanggar ketentuan. Seharusnya otoritas Bandara Soekarno Hatta dan Rahadi Oesman sudah melakukan tindakan tegas.

“Harusnya sesegera mungkin harus menurunkan harga tiket sesuai ketentuan yang berlaku, di bawah tarif batas atas, apapun ceritanya, pihak maskapai ini telah melanggar ketentuan yang berlaku,” tegas Farhan, Selasa (05/07/2022).

Farhan meminta, Wings Air dapat segera menurunkan harga tiket, terutama rute Ketapang – Pontianak dan Pontianak – Ketapang dengan tarif yang telah diatur pemerintah.

“Jangan seenaknya saja (menaikan harga tiket) pemerintah sudah mengatur itu,” jelasnya.

Kembali, Farhan menekankan, bahwa seharusnya Bandara Rahadi Oesman bertindak tegas terhadap maskapai tersebut agar tak semuanya menaikkan harga tiket.

“Kewangan penuh ada di sana, saya mewakili Pemerintah Kabupaten Ketapang dan masyarakat sebagai pengguna angkutan udara merasa kecewa dengan tingginya harga tiket ini,” sebut Farhan.

“Jangan mentang-mentang yang beroperasional hanya satu, lalu semaunya, semana-mena menaikan harga. Patuhi aturan saja,” kesalnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Buka Open Turnamen Bola Voli, Sekda Kapuas Hulu Minta Pemain dan Penonton Junjung Tinggi Sportivitas

KalbarOnline, Putussibau - Sekda Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka open turnamen bola voli se-Kabupaten Kapuas…

34 mins ago

Organisasi Jurnalis di Pontianak Gelar Aksi Damai Tolak RUU Penyiaran

KalbarOnline, Pontianak - Sejumlah organisasi profesi jurnalis dan media di Kalimantan Barat berkolaborasi menggelar aksi…

4 hours ago

Polsek Pontianak Selatan Amankan Sekelompok Bocil Meresahkan, Ada Bong dan Lem

KalbarOnline, Pontianak - Patroli Enggang Selatan Polsek Pontianak Selatan mengamankan sekelompok bocil (bocah cilik) yang…

4 hours ago

Dalih Tak Dapat Kerja Setelah Keluar dari Penjara, Residivis Ini Kembali Jualan Narkoba

KalbarOnline, Kubu Raya - Satuan Reserse Narkoba Polres Kubu Raya menangkap seorang pria penjual narkoba…

5 hours ago

Giat Inspeksi SLO, Srikandi PLN Hadir Pastikan Keandalan dan Kualitas Instalasi

KalbarOnline, Banjarbaru - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

6 hours ago

Bupati Kapuas Hulu Keluarkan Perbup Dorong Percepatan Penurunan Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Bupati Kabupaten. Kapuas Hulu Fransiskus Diaan ikut menghadiri High Level Meeting Percepatan…

6 hours ago