Polres Ketapang Rotasi Sejumlah Kapolsek dan Kasat

KalbarOnline, Ketapang – Kapolres Ketapang, AKBP Tommy Ferdian memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) di lingkungan Polres Ketapang.

Pelaksanaan sertijab itu digelar di halaman Mapolres Ketapang, Jalan Brigjend Katamso, Kecamatan Delta Pawan Kabupaten Ketapang, Rabu (22/05/2024) pagi.

Adapun pejabat Polres Ketapang yang melaksanakan sertijab diantaranya Kasat Samapta yang diserahkan dari AKP Muhammad Jayeng Karsono kepada IPTU Arisman. Kasat Binmas yang sebelumnya belum terisi, sekarang dijabat AKP Sumiadinata.

Kemudian Kapolsek Delta Pawan yang sebelumnya dijabat AKP Subandi kini dijabat IPDA Chepry Perahera, Kapolsek Sandai dari IPTU Alfada Imansyah diserahkan kepada IPDA Dewa Jaya Ferogusta, Kapolsek Marau dari IPDA Dewa Jaya Ferugosta diserahkan kepada IPTU Martin Nababan.

Selanjutnya Kapolsek Matan Hilir Selatan dari IPDA Meinardus Yudiansyah kepada AKP Helwani, Kapolsek Tumbang Titi dari IPTU Tulus kepada IPTU Made Adyana, dan Kapolsek Matan Hilir Utara dari IPTU Made Adyana kepada IPDA Meinardus.

AKBP Tommy, dalam amanatnya menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada para PJU dan kapolsek jajaran yang telah berpindah tugas.

“Saya memberikan apresiasi atas pengabdian para PJU dan kapolsek jajaran yang selama ini telah menorehkan pengabdian indah selama bertugas di Polres Ketapang. Rotasi ini merupakan bagian dinamika tugas serta penyegaran ditubuh institusi Polri,” katanya. 

Untuk pejabat baru, Kapolres Tommy menyampaikan sejumlah pesan, diantaranya mengenai tugas wewenang dan tanggung jawab serta meningkatkan komunikasi yang baik dengan forkopimcam di wilayahnya.

“Kepada pejabat yang baru saya ucapkan selamat bertugas di Polres Ketapang. Saya harap kepada kapolsek jajaran yang baru agar segera beradaptasi dengan wilayahnya, berikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat serta bina dengan baik komunikasi bersama masyarakat,” pungkasnya.

Sebelumnya, upacara sertijab ini diikuti oleh seluruh pejabat utama Polres Ketapang, kapolsek jajaran, anggota Polri, ASN, anggota Bhayangkari Cabang Ketapang serta sejumlah perwira yang melaksanakan sertijab. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

6 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

6 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

6 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

6 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

8 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

8 hours ago