Categories: KabarPontianak

Groundbreaking Pembangunan Kampus STAK Abdi Wacana Pontianak, Sutarmidji Ajak Tingkatkan IPM Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalbar, Sutarmidji, menghadiri acara peletakan batu pertama pembangunan kampus Sekolah Tinggi Agama Kristen (STAK) Abdi Wacana Pontianak, Senin (04/07/2022).

Dalam sambutannya ia menyampaikan, bahwa sektor pendidikan merupakan salah satu sektor yang dapat mendongkrak nilai Indeks Pembangunan Manusia (IPM) suatu daerah. 

Oleh karenanya, setiap pribadi dituntut untuk memiliki daya saing seiring dengan tuntutan globalisasi yang semakin terbuka dan ketat dalam berbagai aspek agar bisa bersaing dan lebih maju dari daerah-daerah lain. 

“Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat sangat mendukung pembangunan kampus ini guna meningkatkan daya saing dan meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kalbar,” ujarnya.

Sutarmidji menilai, diperlukan upaya-upaya yang dinamis, kreatif, inovatif, dan antisipatif, bagi dunia pendidikan tinggi dalam menghadapi kompetisi global mendatang. 

“Saya percaya seluruh civitas akademika Kampus Sekolah Tinggi Agama Kristen Abdi Wacana Pontianak akan terus berusaha secara optimal meningkatkan kualitas lulusan dan citra lembaga semakin baik,” tutur Sutarmidji.

Menutup sambutan, Gubernur Kalbar juga menyampaikan penghargaan dan apresiasi atas seluruh capaian dalam mencetak SDM Kalbar yang unggul dan terampil.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, diantaranya Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, Perwakilan Majelis Sinode Gereja Kristen Evangelis (GKE), para pengurus Yayasan Pendidikan Kristen Abdi Wacana, dan seluruh mahasiswa/mahasiswi STAK Abdi Wacana. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sekcam Pontianak Selatan Nilai Kumpulan BTPN Syariah Ideal Berdayakan Ibu-Ibu Pelaku Usaha Ultramikro

KalbarOnline, Pontianak - Memiliki visi menjadi bank syariah terbaik untuk keuangan inklusif, menjadikan BTPN Syariah…

13 hours ago

Sutarmidji Optimis Bakal Sapu Kemenangan di Pilkada Serentak Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengaku optimis bakal menyapu kemenangan pada pemilihan…

13 hours ago

Lihat Kinerja dan Hasil Survei, Demokrat Serahkan Surat Tugas ke Calon Gubernur Kalbar Sutarmidji

KalbarOnline, Pontianak - Partai Demokrat secara resmi menyerahkan surat tugas kepada Sutarmidji sebagai calon Gubernur…

13 hours ago

Bupati Ketapang Sampaikan Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2023

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menyampaikan pidato terhadap Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD…

15 hours ago

Hadiri Coffee Morning Distanakbun, Sekda Alexander: Pemkab Ketapang Dukung Program Optimasi Lahan Rawa

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri coffee morning di Kantor Dinas Pertanian,…

15 hours ago

Pimpin Apel Pagi di Halaman Distanakbun, Sekda Ketapang Sampaikan Beberapa Hal Penting

KalbarOnline, Ketapang - Sebagai upaya untuk memberikan motivasi kinerja ASN, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memimpin…

15 hours ago