Categories: Pontianak

Dinkes Kalbar Turut Semarakkan Peringatan Hari Keterbukaan Informasi Nasional 2022

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar dan UPT Klinik Utama, turut menyemarakkan momen peringatan Hari Keterbukaan Informasi Nasional (Harkin) 2022 yang digelar oleh Komisi Informasi (KI) Provinsi Kalbar bersama badan publik dan juga Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), Minggu (05/06/2022).

Dimana kegiatan yang dipusatkan di halaman Plaza MTQ Universitas Tanjungpura Pontianak tersebut dirangkai dengan kegiatan pemberian vaksinasi, pemeriksaan kesehatan gratis, konseling kesehatan anak, dan konseling anak berkebutuhan khusus oleh Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar dan UPT Klinik Utama.

Selain itu, ada juga kegiatan lain yang diadakan, seperti senam sehat, donor darah, pembagian bibit tanaman gratis, lomba karya tulis ilmiah, dan lomba mewarnai.

Terkait dengan peringatan Harkin 2022, Ketua Komisioner KI Kalbar yang juga merupakan Komisioner KI Pusat, Rospita Vici Paulyn ST Mediator mengungkapkan, bahwa masyarakat mempunyai hak untuk mendapatkan informasi dari seluruh badan publik di Kalbar.

“Hak bapak-ibu terhadap informasi dilindungi Undang-Undang, dan badan publik diwajibkan untuk membuka seluruh informasi kecuali informasi yang masuk dalam informasi yang dikecualikan,” jelas Rospita.

Sebelumnya, acara tersebut dibuka secara resmi oleh Sekda Kalbar, Harisson. Turut hadir dalam kesempatan itu, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Provinsi Kalbar, jajaran Komisioner KI Provinsi Kalbar, Walikota Pontianak, Plh Kepala Dinas Kominfo Provinsi Kalbar serta Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Kubu Raya dan juga Mempawah.

“Penting untuk disadari, bahwa keterbukaan informasi sebagai bagian pelayanan publik perlu diselenggarakan guna mewujudkan tata kelola pemerintah yang berkualitas dengan prinsip good government di Kalbar,” kata Harisson dalam sambutannya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

19 hours ago