Categories: Kapuas Hulu

Wakil Bupati Kapuas Hulu Gelar Halal Bihalal Bersama Ormas Islam dan Tokoh

KalbarOnline, Putussibau – Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu menggelar acara halal bihalal bersama sejumlah ormas Islam dan tokoh masyarakat, pada Selasa (31/05/2022).

Kegiatan yang difokuskan di Kediaman Dinas Wakil Bupati Kapuas Hulu ini dibuka oleh Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat. Acara halal bihalal ini mengusung tema “Kerukunan Dalam Keberagaman Sebagai Wujud Fitrah Manusia Yang Sesungguhnya”.

Dalam sambutannya, Wahyudi Hidayat menyampaikan, bahwa tujuan kegiatan tersebut untuk menjaga kerukunan antar umat beragama di Kabupaten Kapuas Hulu.

“Saya menyambut gembira dengan diselenggarakannya kegiatan halal bihalal yang kita laksanakan malam ini, kegiatan ini mempunyai tujuan, tentunya Pemerintah Daerah dan segenap unsur organisasi masyarakat yang ada, mampu menjaga kerukunan antar umat beragama di Kabupaten Kapuas Hulu,” ujarnya.

Menurut Wahyudi, tanggung jawab untuk menciptakan kondisi aman, kenyamanan dan kerukunan di Kabupaten Kapuas Hulu juga merupakan tanggungjawab semua pihak.

“Karena ini tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, akan tetapi, partisipasi dan peran aktif dari seluruh elemen sangat diharapkan,” katanya.

Oleh karenanya, ia pun berharap kepada semua ormas–sebagai ujung tombak dalam membina umat beragama–dapat berperan aktif dalam menjaga kondusifitas di Kapuas Hulu.

“Kedepan saya mengharapkan kepada semua ormas sebagai ujung tombak dalam membina umat beragama, selalu aktif untuk membangun dan menjalin kemitraan dan hubungan yang harmonis agar menciptakan kesepahaman dalam rangka memperkuat toleransi kerukunan umat beragama,” pesannya.

Terakhir, Wahyudi turut menekankan, dengan adanya kekompakan bersama semua pihak, dalam menjaga keharmonisan dan sinergitas pembangunan yang ada, maka secara otomatis, visi menjadikan Kapuas Hulu yang “Hebat” (Harmonis, Energik, Berdaya Saing, Amanah dan Terampil) dapat terwujud.

Sebelumnya, halal bihalal tersebut juga dihadiri oleh Habib Nizar Bin Qosim Bin Yahya sebagai penceramah. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

4 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

4 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

4 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

4 hours ago

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

16 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

22 hours ago