Categories: Melawi

Pemerintah Desa Lengkong Nyadom Salurkan BLT-DD kepada 96 KPM

KalbarOnline, Melawi – Pemerintah Desa Lengkong Nyadom, Kecamatan Ella Hilir, Kabupaten Melawi, kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahun anggaran 2022. Kali ini ditujukan kepada sebanyak 96 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Penyaluran BLT-DD tahap I periode bulan Januari, Februari dan Maret tersebut berlangsung tertib dan lancar di Aula Kantor Desa Lengkong Nyadom, Rabu (25/05/2022).

Kepala Desa Lengkong Nyadom, Riung, yang langsung menghadiri penyaluran BLT-DD tersebut mengatakan, penyaluran BLT-DD kepada KPM ini sudah melalui mekanisme, dan hasil keputusan bersama dengan pemerintah desa.

Riung menjelaskan, berdasarkan hasil Musdesus Pemerintah Desa Lengkong Nyadom, sebanyak 96 KPM berhak menerima BLT DD tahap pertama tahun anggaran 2022, dengan jumlah Rp 300 ribu per-bulan/KPM.

Riung berharap, dengan adanya bantuan ini, masyarakat yang terdampak dalam ekonomi bisa teringankan dan terbantu untuk menutupi kebutuhan sehari-hari.

“Kalau sudah menerima bantuan BLT DD ini, manfaatkanlah untuk kebutuhan pokok, kebutuhan mendasar dan kebutuhan sehari-hari,” pungkasnya.

Turut hadir pada penyaluran BLT DD tersebut, perangkat desa, BPD, Babinkamtibmas, Babinsa, Pendamping Lokal Desa dan sejumlah unsur masyarakat desa setempat. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

TP PKK Pontianak Gelar Halal Bihalal

KalbarOnline, Pontianak - Masih dalam suasana Idul Fitri, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak menggelar…

6 hours ago

Usul Pekan Budaya LPM Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

6 hours ago

Ani Sofian Lantik Zulkarnain Jadi Pj Sekretaris Daerah Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian melantik Zulkarnain sebagai Pj Sekretaris Daerah…

7 hours ago

Dinkes Pontianak Ungkap Sejumlah Penyakit yang Berpotensi KLB Tahun Ini

KalbarOnline, Pontianak – Upaya pencegahan penyakit terus menjadi prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas…

7 hours ago

Jumlah Jemaah Haji Asal Pontianak Terbanyak se-Kalbar, Termuda Berusia 20 tahun, Tertua 86 tahun

KalbarOnline, Pontianak - Jumlah jemaah haji dari Kota Pontianak mendominasi dari kabupaten/kota yang ada di…

7 hours ago

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

9 hours ago