Categories: Pontianak

Kebakaran Hanguskan Satu Rumah di Siantan Hilir

KalbarOnline.com, Pontianak – Musibah kebakaran kembali terjadi. Kali ini menghanguskan sebuah rumah di Komplek Surya Kencana, Gang Hollywood, Kelurahan Siantan Hilir, Kecamatan Pontianak Utara.

Kapolsek Pontianak Utara, AKP Suryadi menyatakan, kejadian ini berlangsung pada Jumat pagi, tanggal 20 Mei 2022 sekira pukul 07.40 WIB.

“Adapun bangunan yang terbakar tersebut merupakan 1 unit rumah permanen berukuran 8 x 18 m2, dengan material bangunan dinding semen, lantai papan dan beratapkan seng,” ujarnya kepada awak media.

Suryadi menyampaikan, bahwa rumah tersebut milik warga bernama Matrawi (68 tahun), yang berprofesi sebagai buruh harian lepas.

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, sedangkan untuk kerugian materil belum dapat ditaksir. Untuk penyebab kebakaran diduga akibat korsleting arus listrik, namun hal itu perlu penyelidikan lebih lanjut,” ungkapnya.

Sebelumnya, Suryadi menjelaskan terkait kronologis kejadian musibah ini, yakni bermula saat sejumlah saksi, sekira pukul 07.30 WIB, melihat adanya kepulan asap hitam yang tebal keluar dari rumah korban. Pada saat kejadian, lanjut Suryadi, rumah dalam keadaan kosong.

“Setelah itu saksi langsung berusaha memadamkan api dibantu warga sekitar dengan peralatan seadanya dan menghubungi pihak Polsek Pontianak Utara dan pemadam kebakaran,” katanya.

Atas laporan warga tersebut, sekira pukul 08.00 WIB, personel Polsek Pontianak Utara berdampingan dengan pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian. Api berhasil dipadamkan sekira pukul 09.00 WIB.

“Adapun pemadam kebakaran yang melakukan pemadaman antara lain Damkar BPAS, Damkar RPKSH, Damkar Bhakti 28 dan Damkar BPADP,” terangnya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

15 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

17 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

19 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

34 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago