Categories: HeadlinesPontianak

Gubernur Sutarmidji Persilakan Jamaah Salat Id dengan Prokes Ketat

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Sutarmidji mempersilakan umat muslim untuk melaksanakan Salat Id berjamaah di masjid-masjid maupun di lapangan terbuka.

Namun Sutarmidji meminta panitia penyelenggara Salat Id pada Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

“Untuk (pelaksanaan) Salat Id supaya tetap bisa menjaga protokol kesehatan,” kata Gubernur Kalbar Sutarmidji, belum lama ini.

Sutarmidji mengatakan, Pemerintah Provinsi Kalbar akan menyiapkan banyak tempat lokasi untuk pelaksanaan Salat Id di lapangan terbuka. Hal ini dimaksudkan agar tak terjadi kerumunan masyarakat di satu titik lokasi.

“Kita menyiapkan cukup banyak tempat, di halaman Kantor Gubernur, halaman Masjid Mujahidin, depan kantor Wali Kota juga disiapkan, jadi dipecah sebanyak mungkin supaya tidak terjadi kepadatan di satu tempat,” kata Sutarmidji.

Sutarmidji sendiri bersama keluarga berencana melaksanakan Salat Idul Fitri di halaman Masjid Raya Mujahidin pada 1 Syawal 1443 Hijriah.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

10 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

10 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

10 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

13 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

13 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

13 hours ago