Categories: HeadlinesPontianak

Dinkes Kalbar Siapkan Pos Layanan Kesehatan dan Vaksinasi Covid-19 di Jalur Mudik dan Tempat Wisata

Rapat persiapan jelang mudik dan libur Idulfitri

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat menggelar rapat persiapan sektor kesehatan dalam rangka jelang mudik dan libur Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah.

Rapat dilakukan secara hybrid dari Ruang Rapat Kepala Dinas Kesehatan Kalbar yang dihadiri elemen struktural dan fungsional di lingkungan Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota se-Kalimantan Barat, bidang kesehatan TNI dan Polri serta Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP).

Pada rapat tersebut disampaikan terkait perkiraan tanggal dan jalur arus pemudik sebagai bahan kesiapan sektor kesehatan dalam mengatasi kesulitan masyarakat akan akses pelayanan kesehatan.

Upaya-upaya yang dilakukan antara lain penyediaan pos layanan kesehatan pada jalur mudik, pada tempat-tempat wisata dan penyediaan pos vaksinasi.

Selain itu, upaya lainnya ialah penyediaan ambulan rujukan, faskes siaga mudik, serta penyiapan puskesmas dan rumah sakit termasuk layanan gawat darurat dan penyiapan fasilitas isolasi.

Kondisi saat ini yang masih dalam masa pandemi Covid-19, masyarakat tetap diimbau untuk tetap melakukan penerapan protokol  kesehatan selama arus mudik dan pada Hari Raya Idulfitri nanti.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofia Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

3 mins ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

30 mins ago

Ngaku Hanya Kopdar, Polisi Amankan 65 Remaja di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 65 remaja diduga hendak tawuran di depan Gereja Katedral Jalan A.R…

33 mins ago

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

3 hours ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

10 hours ago