Categories: HeadlinesPontianak

Ramah Mesra dengan Wartawan Kalbar, Konsul Malaysia Ungkap Rencana Kerjasama Antar Negara

KalbarOnline, Pontianak – Konsul Malaysia di Pontianak Azizul Zekri menggelar Majelis Ramah Mesra Konsul Malaysia Bersama Media di Kalimantan Barat (Kalbar), Sabtu, 16 April 2022.

Kegiatan yang dirangkai dengan buka puasa bersama itu dihadiri oleh seluruh jawatan Konsulat Malaysia dan puluhan wartawan serta pimpinan media di Pontianak.

Azizul Zekri saat diwawancarai usai kegiatan mengungkapkan, ramah tamah dengan pihak media di Pontianak bertujuan untuk mempererat silaturahim bersama Konsulat Malaysia.

Azizul mengatakan, dirinya baru menjabat sebagai Konsul Malaysia di Pontianak sekitar empat bulan. Selama itu menurutnya mulai dijalankan beberapa program-program kerjasama.

Di mana sejalan dengan dibukanya pintu perbatasan Sarawak, Malaysia dengan Kalbar Indonesia pada 1 April 2022 lalu, ada beberapa kerjasama antar negara yang mulai akan dijalankan bersama. Seperti di bidang ekonomi, sosial, pariwisata dan pendidikan.

“Jadi pada masa yang sama kami coba meneruskan kerjasama-kerjasama yang terkendala sebelum ini akibat pandemi Covid-19,” katanya.

Seperti yang terbaru disebutkan dia pada 30 Maret 2022 lalu, ada kunjungan dari pihak Maritim Malaysia ke Pelabuhan Kijing, Kabuaten Mempawah.

Kunjungan itu bertujuan untuk menggali peluang-peluang kerjasama dalam dunia kelautan.

Selain itu di masa yang sama, pihaknya juga mendapat permintaan dari beberapa perguruan tinggi di Malaysia untuk mengadakan kerjasama di bidang pendidikan tinggi dengan Universitas Tanjungpura (Untan) Pontianak.

“Jadi kerjasama yang sekiranya dilakukan setiap tahun (sebelum pandemi), kalau bisa dilaksanakan setelah semuanya kembali normal (pasca pandemi) akan kami rencanakan kembali,” pungkasnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

19 mins ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

24 mins ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

28 mins ago

Menikmati Keindahan Malam di Jembatan Gantung Sekayam: Destinasi Wisata Tersembunyi di Tanjung Sekayam

KalbarOnline, Sanggau - Tanjung Sekayam, sebuah wilayah yang tersembunyi di Kecamatan Kapuas, Kalimantan Barat, menyimpan…

31 mins ago

Menjelajahi Keindahan Tersembunyi Air Terjun Kujato di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Jika Anda mencari destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam yang masih alami…

35 mins ago

Air Terjun Riam Asam Telogah: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat tidak hanya terkenal dengan hutan hujannya yang lebat dan kekayaan…

41 mins ago