Categories: Ketapang

Kejuaraan Tenis Meja Piala Bupati Ketapang 2022 Resmi Bergulir

KalbarOnline, Ketapang Kejuaraan Tenis Meja Piala Bupati Ketapang Tahun 2022 se-Kalimantan Barat resmi bergulir yang berlangsung di Gedung Pancasila Ketapang, Jumat, 25 Maret 2022.

Kejuaraan tersebut digelar untuk meningkatkan kembali kecintaan terhadap olahraga tenis meja.

“Di samping menumbuh kembangkan bakat para peserta, juga sekaligus menjadi hiburan bagi masyarakat Kabupaten Ketapang,” kata Asisten I Setda Ketapang Edy Radiansyah membacakan sambutan Bupati Ketapang Martin Rantan.

Edi Radiansyah berujar, Bupati Martin berharap agar para peserta agar mejunjung tinggi dan memegang teguh sportivitas, sehingga dapat memaksimalkan potensi guna meraih prestasi yang maksimal.

“Saya juga meminta kepada para peserta agar bertanding dengan rasa persahabatan dan persaudaraan sehingga dapat memupuk rasa persatuan dan kesatuan di antara sesama atlet,” kata Martin.

Mengingat besarnya animo masyarakat tentang olahraga, Martin Rantan berharap event seperti ini terus dapat berkesinambungan dengan tujuan mencari bibit-bibit atlet Tenis Meja yang handal di Kabupaten Ketapang.

“Saya berharap kejuaraan tenis meja ini memberikan kesan dan pengalaman yang berharga bagi kita semua,” harapnya.

Sementara Ketua PTMSI (Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia) Kabupaten Ketapang Mia Gayatri menyampaikan, Kejuaraan Tenis Meja Bupati Cup ini terdiri dari 2 kategori yaitu tunggal umum dan beregu duo.

“Untuk tunggal umum diikuti sebanyak 72 orang dan untuk beregu duo diikuti sebanyak 32 regu. Rencananya kegiatan ini akan kita mulai dari tanggal 25 Maret sampai 27 Maret 2022,” pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Staff Ahli Bupati Ketapang, Forkopimda Ketapang, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Ketua KONI Ketapang, para peserta, dan tamu lainnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

2 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

5 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

6 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

7 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

8 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

22 hours ago