Categories: Kapuas Hulu

Ponpes Al-Hidayah Roboh Diterjang Angin Kencang, Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan Meluncur ke TKP

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Hidayah di Desa Nanga Suhaid, Kecamatan Suhaid roboh diterjang angin kencang saat hujan deras pada Selasa 8 Maret 2022 sekitar pukul 16.57 WIB.

Bangunan Ponpes Al-Hidayah yang roboh tersebut 2 lantai dan sedang dalam proses pembangunan, masih berbentuk rangka hingga atap.

Insiden bangun Ponpes roboh ini ini viral di Media Sosial (Medsos) dan sampai ke Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan.

Bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Anggota DPRD Kapuas Hulu, Bupati Fransiskus Diaan pun langsung menuju lokasi Ponpes pada Kamis 10 Maret 2022 hari ini.

“Kami dari pemerintah daerah prihatin dan  hadir lansung meninjau lokasi, kejadian ini akan  jadi perhatian kami untuk membantu,” kata Fransiskus Diaan.

Bang Sis–sapaan Fransiskus Diaan–pun meminta Pengelola Ponpes Al-Hidayah untuk menyiapkan legalitas seperti Akta Notaris dan lainnya.

“Buat proposalnya untuk diajukan ke Pemkab Kapuas Hulu. Kemungkinan tahun depan akan dibantu,” kata Bang Sis.

Sementara itu, menurut Ketua Pengelola Ponpes Al-Hidayah Dedi Mulyadi bangunan tersebut mulai di bangun sekitar akhir 2021.

Sumber anggarannya dari sumbangan beberapa warga dan kelompok masyarakat. Total anggaran yang sudah terkumpul sekitar Rp226.645.000. “Anggaran yang sudah digunakan berkisar Rp125.000.000,” ungkap Dedi Mulyadi.

Ketika bangunan tersebut roboh diterjang angin kencang. Aktivitas pekerja tidak ada, sudah selesai membangun pondasi hingga atap. Sehingga tidak ada korban jiwa.(*)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

6 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

9 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

10 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

11 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

11 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

11 hours ago