Categories: Nasional

Tim Kemenko Polhukam ke Kapuas Hulu, Bahas 3 Poin Penting Ini

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Tim Kementerian Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Republik Indonesia (Kemenko Polhukam RI) datang langsung ke Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) pada Selasa 8 Maret 2022.

Kehadiran Tim Kemenko Polhukam ini ke Kapuas Hulu untuk monitoring implementasi kebijakan pertahanan negara di wilayah perbatasan RI-Malaysia.

Di Kapuas Hulu, Tim Kemenko Polhukam menggelar Rapat Koordinasi dengan Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan di DPRD Kabupaten Kapuas Hulu.

Adapun Tim Kemenko Polhukam RI yang Rakor dengan Eksekutif dan Legislatif Kapuas Hulu tersebut terdiri atas:

  1. Asisten Deputi Koordinasi Wilayah Perbatasan dan Tata Ruang Pertahanan
  2. Kabid Wilayah Perbatasan
  3. Perencana Ahli Muda pada Deputi BidKoor Pertahanan Negara, dan
  4. Analisis Kebijakan Bidang Wilayah Perbatasan.

Berikut 3 poin penting yang pembahasan dalam Rakor antara Tim Kemenko Polhukam dengan para pejabat Kapuas Hulu, salah satu kabupaten di Kalbar yang berbatasan langsung dengan Malaysia:

  1. Implementasi kebijakan pertahanan dan keamanan di wilayah perbatasan RI-Malaysia di Kabupaten Kapuas Hulu serta kesiapsiagaan aspek pertahanan untuk pengamanan wilayah perbatasan.
  2. Pemberdayaan masyarakat perbatasan dalam mendukung pertahanan dan keamanan di wilayah perbatasan RI-Malaysia di Kabupaten Kapuas Hulu.
  3. Implementasi sinkronisasi tata ruang pertahanan dengan tata ruang daerah Kabupaten Kapuas Hulu.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Kapuas Fransiskus Diaan menyampaikan beberapa program terkait pemberdayaan masyarakat perbatasan di daerah yang dipimpinnya, di antaranya:

  1. Kampung KB Daerah Perbatasan pada Pada 2017 sampai 2019
  2. Festival Danau Sentarum pada pada 2016 sampai 2019
  3. Sosialisasi Pemilu pada 2018 sampai 2019
  4. Sosialisai Narkotika Psikotropika dan Zat Adiktif di Kecamatan Empanang pada 2018.(*)
adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Menemukan Keindahan Alam di Air Terjun Melanggar

KalbarOnline, Air Besar - Air terjun Melanggar, sebuah destinasi alam yang memukau, terletak di Desa…

7 hours ago

2,4 Juta Bidang Tanah Terdaftar dalam 100 Hari Kerja Menteri AHY

KalbarOnline, Jakarta - Sebanyak 2,4 juta bidang tanah berhasil didaftarkan dalam masa 100 hari kerja…

10 hours ago

BPBD Kalbar Gelar Rakor Antisipasi Bencana

KalbarOnline, Pontianak- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kalimantan Barat, menggelar Rapat Koordinasi Kepala Pelaksana…

10 hours ago

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

24 hours ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

24 hours ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

24 hours ago