Categories: Ekonomi

Sutarmidji: Hidup Kalau Tidak Ada Tantangan, Ambil Bantal dan Tidur

KalbarOnline, Pontianak – Peluang Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kalimantan Barat (Kalbar) sangat luas. Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) harus pandai melihatnya.

Untuk menangkap peluang tersebut, tentunya menjadi tantangan tersendiri. Inilah yang harus ditaklukan Hipmi Kalbar.

“Kalau saya, semakin berat tantangan, semakin semangat saya untuk menaklukkannya. Hidup kalau tidak ada tantangan ambil bantal dan tidur,” kata Gubernur Kalbar Sutarmidji.

Ia menyampaikan hal tersebut ketika menghadiri Pelantikan Hipmi Kalbar Periode 2021-2024 di Hotel Mercure Pontianak, Sabtu (5/3/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Sutarmidji mengajak Hipmi untuk membangun Kalbar, karena daerah ini perlu sentuhan anak muda.

“Kalau masalah izin dan lain sebagainya, saya pastikan tidak ada masalah untuk di Kalbar,” kata Sutarmidji.

“Apapun kebutuhan untuk perizinan usaha, sepanjang tidak melanggar aturan, akan saya permudah. Jika nanti ada yang menghambat, beritahu saja,” pungkas Sutarmidji. (*)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

29 mins ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

38 mins ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

42 mins ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

3 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

10 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

12 hours ago