Categories: Sintang

Eks Bandara Susilo Jadi Aset Pemkab Sintang, Jarot Winarno: Jadi Ruang Terbuka untuk Masyarakat

KalbarOnline, Sintang – Eks Bandara Susilo resmi menjadi aset Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang, setelah Direktorat Jenderal (Ditjen) Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Republik Indonesia (Kemenhub RI) menghibahkannya.

Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Tebelian Patah Atabri menjelaskan Eks Bandara Susilo yang dihibahkan tersebut terdiri atas Sisi Udara seluas 153.793 meter persegi dan sisi darat 5.000 meter persegi.

“Sisi Udara Eks Bandara Susilo Sintang terdiri atas area take off dan landing, seperti  runway, taxiway, dan apron,” jelas Patah Atabri, di Pendopo Bupati Sintang, Selasa 22 Februari 2022.

Sedangkan Sisi Darat berupa Terminal Bandara Susilo, tempat penumpang melakukan pengurusan perjalanan udara.

“Seperti tempat pembelian tiket dan pemeriksaan. Hingga menunggu jadwal keberangkatan,” rinci Patah Atabri.

Di Terminal Bandara Susilo terdapat ruang tunggu, restoran dan berbagai toko. Kemudian area penumpang naik-turun dari kendaraan, serta tempat parkir kendaraan.

Setelah menerima hibah dari Kemenhub, Pemkab Sintang akan menjadikan eks Bandara Susilo sebagai area publik.

“Eks Bandara Susilo akan menjadi ruang terbuka untuk masyarakat Kabupaten Sintang,” singkat Bupati Sintang Jarot Winarno.(*)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Empat Rumah di Perum 2 Pontianak Terbakar, Penyebabnya Masih Belum Diketahui

KalbarOnline, Pontianak - Empat rumah warga di wilayah Perum 2 Pontianak, Jalan Atot Ahmad, Gang…

37 seconds ago

BNN Sebut Banyak Pekerja Kebun Didoktrin Konsumsi Sabu Agar Produktif

KalbarOnline, Kubu Raya - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) RI, Marthinus Hukom mengungkapkan, kalau saat…

4 mins ago

Jaga Komitmen Hak Asasi Tahanan, Tim Medis Polres Kapuas Hulu Cek Kesehatan Tahanan

KalbarOnline, Putussibau - Polres Kapuas Hulu mengadakan pemeriksaan kesehatan bagi para tahanan di ruang tahanan…

7 mins ago

HUT ke-60, Bank Kalbar Gandeng PMI Gelar Aksi Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka memperingati hut ke-60, Bank Pembangunan Daerah (BPD) Kalbar atau Bank…

8 mins ago

Uke Tugimin: Sudah Selayaknya Windy Jadi Trendsetter Karya-karya Wastra Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Desainer Provinsi Kalbar, Uke Tugimin menilai, bahwa sudah selayaknya Windy Prihastari menjadi…

42 mins ago

Bank Kalbar Terima Penghargaan Indonesia Sales Marketing Award 2024

KalbarOnline, Jakarta – Tahun 2024 merupakan tahun “hoki” bagi Bank Kalbar, penghargaan demi penghargaan dari…

2 hours ago