TPID Pontianak Imbau Warga untuk Tidak Panic Buying Minyak Goreng, Mulyadi: Beli Sesuai Kebutuhan Saja

KalbarOnline, Pontianak – Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Pontianak mengimbau masyarakat untuk tidak panic buying minyak goreng.

“Jika ingin membeli minyak goreng, cukup sesuai kebutuhan saja,” imbau Ketua Harian TPID Kota Pontianak Mulyadi, usai Inspeksi Mendadak (Sidak) Distributor dan Swalayan, Selasa 22 Februari 2022.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak ini mengimbau demikian lantaran sudah mendapat kabar baik terkait pasokan minyak goreng.

“Kami tadi mendapat informasi dari salah satu gudang distributor bahwa pekan depan pasokan minyak goreng akan datang lagi,” ungkap Mulyadi.

Ia pun menjamin pasokan minyak goreng masih bisa mencukupi kebutuhan masyarakat Kota Pontianak.

Lagi pula minyak goreng bukan komoditas pokok yang digunakan setiap hari oleh masyarakat Kota Pontianak.

“Berbeda dengan kebutuhan pokok lainnya seperti beras, gula dan sebagainya,” kata Mulyadi.

Ia mengungkapkan, ketika Sidak ke 2 distributor minyak goreng di Kota Pontianak, di Jalan Ir H Juanda dan Budi Karya, stok tersedia.

“Kami sudah melihat langsung ketersediaan minyak goreng di dua lokasi distributor, dan memang stoknya ada, tetapi sangat terbatas,” kata Mulyadi.

Menurut pengakuan pihak distributor, lanjut Mulyadi, pasokan minyak goreng memang sangat terbatas. Apalagi begitu masuk, langsung mereka distribusikan ke pasar.

“Termasuk mendistribusikannya ke supermarket-supermarket di Kota Pontianak,” ujar Mulyadi.

Setelah Sidak ke distributor minyak goreng, TPID Kota Pontianak menuju Swalayan Harmonis di Jalan Ampera.

Di swalayan tersebut, minyak goreng berbagai merek terpajang di rak-rak penjualan dengan harga sesuai ketetapan pemerintah, yakni Rp28 Ribu kemasan 2 liter dan Rp14 Ribu kemasan 1 liter.(*)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

1 hour ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

3 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

3 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

3 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

3 hours ago