Categories: HeadlinesSingkawang

HUT ke-65 Pemprov Kalbar, Wako Tjhai Chui Mie Harap Kalbar Makin Tangguh dan Tumbuh

HUT ke-65 Pemprov Kalbar, Wako Tjhai Chui Mie Harap Kalbar Makin Tangguh dan Tumbuh

Wawako: Semoga Kalbar terus maju

KalbarOnline, Singkawang – HUT ke-65 Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat di Kota Singkawang diperingati dengan upacara bendera di Halaman Kantor Wali Kota Singkawang, Jumat, 28 Januari 2022. Upacara yang berlangsung khidmat itu dipimpin langsung Wali Kota Singkawang Tjhai Chui Mie.

Turut hadir pula unsur Forkopimda Singkawang, para pejabat tamu undangan serta ASN di lingkungan Pemerintah Kota Singkawang dengan mengenakan pakaian adat.

Tjhai Chui Mie pun mengajak semua elemen untuk menjadikan peringatan HUT ke-65 Pemprov Kalbar sebagai momentum untuk mewujudkan Kalbar tangguh, tumbuh dan sejahtera. Dia juga mengajak untuk meningkatkan solidaritas, profesionalisme dan integritas dalam membangun Kalimantan Barat tercinta.

Ia berharap segala kemajuan yang telah diraih Pemprov Kalbar hingga saat ini mampu memberikan peningkatan kesejahteraan bagi masyarakat Kalimantan Barat khususnya Kota Singkawang.

“Mari bersama kita tingkatkan solidaritas, profesionalisme dan integritas dalam membangun Kalbar tercintar agar menjadi semakin tangguh, tumbuh dan semakin sejahtera,” ucap Tjhai Chui Mie.

Sementara Wakil Wali Kota Singkawang Irwan turut mengucapkan dirgahayu HUT ke-65 Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat.

“Atas nama Pemerintah Kota Singkawang bersama seluruh warga Kota Singkawang mengucapkan dirgahayu Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat ke-65,” ucap Irwan.

Di usia ke-65 tahun ini, Irwan berharap, Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dapat terus maju dan mensejahterakan masyarakat Kalbar tak terkecuali masyarakat Kota Singkawang.

“Dari Kota Singkawang, sukses terus Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat,” katanya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

10 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

10 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

10 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

10 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

14 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

17 hours ago