Categories: Ketapang

Warga Tionghoa Pasang 700 Lampion Sambut Perayaan Imlek 2573 di Ketapang

Warga Tionghoa Pasang 700 Lampion Sambut Perayaan Imlek 2573 di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Sepekan menjelang perayaan Tahun Baru Imlek 2573 tahun 2022, warga Tionghoa di Ketapang mulai memasang berbagai pernak-pernik.

Sedikitnya ada 700 lampion sudah terpasang di beberapa titik, seperti di kawasan Jalan Merdeka Kabupaten Ketapang Kalbar, Rabu (25/1/2022) malam.

Ketua Majelis Adat Budaya Tionghoa (MABT) Kabupaten Ketapang Susilo Aheng menyampaikan, pemasangan pernak pernik khas Imlek dilakukan guna menghias kota, khususnya di Jalan Mereka Selatan.

“Kita memang sengaja dipusatkan di Jalan Merdeka Selatan untuk menarik minat masyarakat walaupun dibuat sederhana,” ujar Aheng, Kamis (26/1/2022) siang.

Aheng menjelaskan, kendati tidak akan ada perayaan Imlek dan Cap Go Meh secara terbuka di tahun ini, namun pihaknya tetap memasang lampion agar susana Imlek tetap terasa di Kota Ketapang.

“Paling tidak kita berpartisipasi menghias kota Ketapang,” tambahnya.

Saat pemasangan lampion, warga Tionghoa di Kabupaten Ketapang juga dibantu oleh personel Kodim 1203 Ketapang melalui Koramil kota dan Babinsa.

“MABT didukung juga Dinas Pariwisata, pimpinan PLN Ketapang, Dinas perhubungan dan juga teman-teman, ada juga relawan dan Sekretaris Ansor Ketapang ikut mendukung dan membantu kita dalam proses pemasangan lampion,” tandasnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

6 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

6 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

16 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

21 hours ago