Categories: Sekadau

Sekda Sekadau Ajak Umat Teladani Akhlak dan Amalkan Sunnah Nabi Muhammad

Sekda Sekadau Ajak Umat Teladani Akhlak dan Amalkan Sunnah Nabi Muhammad

Hadiri Perayaan Maulid Tradisional di Desa Mungguk

KalbarOnline, Sekadau – Sekretaris Daerah Sekadau Muhammad Isa menghadiri perayaan Maulid Tradisional sebagai perayaan peringatan hari lahir Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah yang digelar Majelis Taklim Al-Barzanji Maulid Tradisional (MTAMT) Kabupaten Sekadau di Masjid Baitussalam, Desa Mungguk, Kabupaten Sekadau, Minggu, 16 Januari 2022.

Dalam sambutanya, Sekda Muhammad Isa mengajak para jamaah MTAMT untuk meneladani akhlak dan mengamalkan sunnah Nabi Muhammad dalam kehidupan sehari-hari.

Dalam kesempatan itu, Sekda juga mengajak masyarakat untuk meningkatkan kepedulian dan kesehatan hidup sehari-hari. Sekda mengajak masyarakat untuk tidak ragu menjalani vaksinasi karena hingga saat ini mereka yang telah mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 dalam keadaan aman dan sehat jangan percaya dengan berita hoaks.

“Untuk seluruh jamaah saya harapkan sudah divaksin semuanya. Tidak perlu ragu,” kata Sekda.

Meski begitu, Sekda mengingatkan kepada masyarakat yang sudah divaksin, untuk tak kendor menerapkan protokol kesehatan.

“Kita masih tengah pandemi,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut Ketua PHBI Sekadau Haji Salim mengatakan, Nabi Muhammad merupakan suri tauladan bagi umat manusia dalam menjalani kehidupan di dunia. Segala aspek kehidupan, kata dia, dicontohkan oleh Nabi.

Dengan adanya peringatan Maulid Nabi Muhammad di Masjid Baitussalam ini diharapkan dapat meningkatkan iman dan takwa untuk mencintai Nabi Muhammad.

“Semoga Allah SWT menjadikan kita orang-orang yang mudah meneladani akhlakul karimah yang diajarkan,” katanya.

Turut hadir Camat Sekadau Hilir Haji Safi’i Yanto, Kapolres yang diwakili Kasat Binmas Masdar, Ketua MTAMT, tokoh masyarakat dan tokoh agama dari berbagai daerah.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

1 hour ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

4 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

4 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

4 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

4 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

9 hours ago