Categories: Ketapang

Dandim 1203 Ketapang Sambut Kedatangan Prajurit Usai Penugasan di Papua Barat

Dandim 1203 Ketapang Sambut Kedatangan Prajurit Usai Penugasan di Papua Barat

KalbarOnline, Ketapang – Dandim 1203 Ketapang, Letkol Inf Alim Mustofa memimpin acara tradisi penyambutan dua orang prajuritnya yang selesai melaksanakan tugas penguatan aparat teritorial penugasan di Papua Barat.

Tradisi penyambutan dua orang prajurit Kodim 1203 Ketapang, yakni Kapten Inf Budi Santoso dan Serka Iskandar berlangsung sederhana di Makodim 1203 jalan Letjend S. Parman, Kecamatan Delta Pawan, Kabupaten Ketapang, Senin (27/12/2021).

Dandim 1203 Ketapang, Letkol Inf Alim Mustofa mengatakan, tentunya rasa syukur tak terhingga kita kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena rahmatnyalah, rekan kita yang baru pulang dari satgas penguatan aparat teritorial tahun 2020- 2021 telah membuktikan pengabdian seorang prajurit.

” Sebagai seorang Prajurit tugas operasi adalah suatu Kehormatan, kebanggaan bagi satuan dan kebangaan diri serta keluarga, untuk itu mari kita laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya,” ujarnya.

Dandim juga menyebutkan kalau egiatan ini merupakan tradisi satuan, dimana kodim 1203 Ketapang memberikan penghargaan dalam bentuk tradisi pemberangkatan dan penerimaan bagi Prajurit yang akan dan selesai melaksanakan tugas operasi.

Dandim mengingatkan kepada para prajurit agar senantiasa berdo’a demi kelancaran tugas reken-rekan kita yang saat ini juga sedang melaksanakan Penguatan Aparat Teritorial diwilayah Papua Barat.

” Saya mengucapkan terimakasih dan selamat Kepada Kapten Inf Budi Santoso dan Serka Iskandar dan keluarganya, untuk seluruh Prajurit Kodim 1203 ketapang. Terus berbuat yang terbaik dimanapun kita berada,” tutupnya. (Adi LC/*)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

4 hours ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

4 hours ago

Wastra Unggulan Kalbar Diborong Istri-istri Menteri pada Peringatan HUT Dekranas di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Wastra Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) mampu menarik perhatian anggota Organisasi Aksi Solidaritas…

5 hours ago

Daftar Cawagub Kalbar di PPP, Budi Perasetiyono: Kembali ke Rumah

KalbarOnline.com - Budi Perasetiyono terus menunjukkan keseriusannya dalam kontestasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar…

5 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

6 hours ago

Dekranasda Kapuas Hulu Juara Harapan 2 Parade Mobil Hias Tingkat Nasional

KalbarOnline, Solo - Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan bersama Ketua Dekranasda Kapuas Hulu, Angeline Fremalco…

8 hours ago