Categories: Ketapang

Bupati Martin Buka Seminar dan Lokakarya Kebijakan Pembangunan Ketapang

Bupati Martin Buka Seminar dan Lokakarya Kebijakan Pembangunan Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang Martin Rantan membuka seminar dan lokakarya revitalisasi dan reorientasi kebijakan pembangunan Kabupaten Ketapang berbasis produksi, proteksi dan inklusi dalam rangka melanjutkan Ketapang maju menuju masyarakat sejahtera, di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati Ketapang, Senin (20/12/2021).

Dalam sambutannya, Bupati Martin menjelaskan bahwa tujuan dari seminar ini salah satunya adalah untuk meletakan dasar kekompakan dalam mengambil kebijakan dalam rangka melanjutkan Ketapang maju menuju masyarakat sejahtera.

“Kebijakan pembangunan ini dilakukan harus berbasis produksi tetapi juga harus dilakukan perlindungan dan harus inklusi,” ucapnya.

Martin juga berharap dalam seminar ini Pemda bisa membentuk peraturan daerah yang disesuaikan dengan undang-undang cipta kerja.

Adapun kegiatan ini dinarasumberi oleh Bupati Ketapang dan Rosyadi, selaku Ciqar Ketua Program Studi Magister Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tanjung Pura.

Turut hadir Asisten III Setda Ketapang, Kepala Perangkat Daerah terkait, Camat, Kabag, Direksi dan Pengawas BUMD, Ketua PPI COMPACT, Ketua TP3D, Direksi dan Seluruh Jajaran BP3FC-KPCT-AP dan perwakilan perusahaan, serta tamu undangan lainnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

13 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

15 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

17 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

32 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago