Categories: Sekadau

Bupati Aron Ajak Masyarakat Maknai Natal dengan Tingkatkan Silaturahmi Antar Umat

Bupati Aron Ajak Masyarakat Maknai Natal dengan Tingkatkan Silaturahmi Antar Umat

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau Aron mengajak seluruh masyarakat khususnya di Kabupaten Sekadau untuk memaknai perayaan Natal dengan meningkatkan tali silaturahmi antar umat beragama dan saling menghargai antar sesama. Hal ini disampaikannya saat memimpin Safari Natal Pemerintah Kabupaten Sekadau di Kecamatan Sekadau Hulu yang bertempat di Mega tenda Paroki Rawak Kecamatan Sekadau Hulu, Kamis (16/12/2021).

“Mari kita maknai Natal tahun ini untuk meningkatkan tali silaturahmi kita antar sesama umat beragama, tingkatkan persatuan dan rasa persaudaraan kita,” ucap Aron.

“Dengan momentum Natal ini, mari kita perbaiki tali persaudaraan, memperbaiki toleransi diantara kita dan meningkatkan keimanan serta ketaqwaan kita kepada Tuhan yang Maha Kuasa,” katanya.

Aron menyadari bahwa pada saat ini, pandemi COVID-19 masih terjadi, untuk itu Ia berharap agar umat yang merayakan Natal memaknainya dengan penuh khidmat dan semata-mata untuk meningkatkan keimanan kepada Tuhan yang mana Esa.

Selain menghadapi pandami COVID-19, Kabupaten Sekadau dalam beberapa waktu terakhir juga mengalami musibah banjir. Namun, Aron mensyukuri bahwa pada saat musibah terjadi, bantuan tetap datang silih berganti. Sehingga Ia menyadari bahwa persatuan dan kepedulian antara sesama masyarakat sangatlah tinggi.

“Saya melihat betul bahwa persaudaraan diantara kita itu sangat kuat, toleransi kita juga sangat kuat, karena kita melihat begitu banyak bantuan dari masyarakat maupun kelompok organisasi dan pihak lainnya, hal ini menandakan bahwa persatuan kita sangat lah baik dan komunikasi kita tetap terjaga,” kata Aron.

“Karena masih terjadinya pandemi COVID-19, saya berharap, pada perayaan Natal tahun ini tidak perlu dilakukan secara meriah namun silahturahmi kita sebagai umat beragama harus tetap terjaga,” jelasnya.

Di sela kegiatan safari Natal tersebut, dilakukan penyerahan bantuan dari Pemerintah Kabupaten Sekadau yang diserahkan oleh Bupati Sekadau yaitu berupa 1 buah orgen kepada Gereja Katolik ST.Petrus Rasul Stasi Tebelian Mangkang dan 1 buah wireless kepada Gereja Kemah Injil Indonesia (GKII) Sulang Betung.

Selain itu, juga dilakukan penyerahan bantuan alat perontok padi kepada 6 kelompok tani di Kecamatan Sekadau Hulu dan juga dilakukan penyerahan bantuan korban kebakaran yang juga diserahkan oleh Bupati Sekadau Aron.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Ketua DPRD Sekadau Handi, Anggota DPRD Sekadau Harianto, Direktur Bank Kalbar Cabang Sekadau, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Sekadau Fendy, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Sekadau Paulus Yohanes, Kepala SKPD di lingkungan Pemkab Sekadau, Camat Sekadau Hulu serta Forkopimcam Kecamatan Sekadau Hulu.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Menteri AHY: Pemerintah Hadir bagi Warga Terdampak Bencana Likuefaksi Palu

KalbarOnline.com, Palu - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono…

2 hours ago

Sutarmidji Cagub Kalbar Pertama yang Daftar di Hanura

KalbarOnline, Pontianak - Subhan Noviar yang menjadi utusan dari Sutarmidji mendatangi kantor DPD Partai Hanura,…

13 hours ago

Pemkot Pontianak Gelar Nobar Semifinal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di PCC

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Uzbekistan pada laga…

13 hours ago

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

18 hours ago

Ani Sofian Dorong Guru Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, menutup secara resmi kegiatan Lokakarya 7…

19 hours ago

Angka Stunting Pontianak Kembali Turun

KalbarOnline, Pontianak – Angka stunting di Kota Pontianak berhasil turun pada awal tahun 2024 menjadi…

19 hours ago